Find Us On Social Media :

Ini Dia Cara Pinjam Uang di JD.ID, Limit Hingga Rp 30 Juta Tenor Panjang Sampai 12 Bulan

cara pinjam uang di JD.ID

GridFame.id - 

Saat ini banyak e-commerce yang telah menyediakan fitur pinjam uang dan paylater.

Dimana anda bisa meminjam uang di aplikasi tersebut seperti pinjol.

Memang untuk fitur pinjam uang kini populer dimasyarakat.

OJK saja mengakui kalau masyarakat pengguna pinjol ataupun paylater terus meningkat.

Peningkatan ini kemungkinan karena banyaknya kebutuhan yang mereka ingin beli.

Terlebih ada beberapa orang yang tak siap dengan adanya dana darurat.

Sehingga jika sewaktu-waktu mengalami hal yang urgent, ia tak memiliki uang.

Akhirnya, mereka memilih untuk meminjam ke pinjol.

Nah, JD.ID pun memiliki fitur JD.ID cicilan.

Pengguna bisa menikmati belanja dengan metode cicilan tanpa harus memiliki kartu kredit.

Cara kerja JD.ID Cicilan ini sama dengan paylater sehingga sering disebut sebagai JD.ID PayLater.

Baca Juga: Proses Cepat 10 Menit Dana Cair, Begini Cara Pinjam Uang di BRI Pakai Modal KTP

JD.ID Cicilanini bisa dinikmati oleh pengguna terpilih, dengan melakukan pengajuan terlebih dahulu.

Nah berikut ini 7 langkah mudah mengajukan pinjaman di JD.ID Cicilan untuk solusi cara pinjam uang di JD.ID.

1. Pilih barang impian di JD.ID, dan pilih Atome sebagai metode pembayaran.

2. Masukan nomor handphone agar mendapatkan kode OTP untuk keamanan dalam melakukan transaksi.

3. Selanjutnya masukan kode OTP yang dikirim ke nomor handphone kita untuk verifikasi.

4. Jika kita adalah user baru Atome, silakan lakukan registrasi Atome terlebih dahulu dengan lengkapi data diri serta KTP .

5. Buat yang sudah menjadi user Atome, setelah berhasil verifikasi OTP, maka tinggal menunggu konfirmasi selanjutnya dari Atome.

6. Setelah pengajuan cicilan disetujui, kita akan mendapat SMS yang berisi link / tautan yang mengarahkan kita untuk pembayaran uang muka.

7. Setelah uang muka dibayar, maka produk akan segera dikirim.

Nah itulah 7 langkah cara mengajukan pinjaman di JD.ID Cicilan yang bisa menjadi solusi untuk dapat uang secara online.

Jika upgrade ke Premium, kita bisa mendapatkan limit JD.ID Cicilan maksimal hingga Rp30 juta.

Selain itu, tenor yang ditawarkan juga akan lebih panjang, yaitu 6 bulan dan 12 bulan dengan bunga rendah hanya 2,6% per bulan.

Sayangnya, menurut informasi dari website resmi JD.ID, fitur JD.ID Cicilan ini masih belum aktif dan akan segera tersedia di JD.ID. 

Artikel ini telah tayang di Cerdasbelanja.grid.id dengan judul Cara Pinjam Uang di JD.ID, Bisa Dapat Uang Belanja Hingga Rp30 Juta

Baca Juga: Limit Pinjaman Rp 15 Juta dan Tenor 12 Bulan, Apakan UCan Indosat Sudah Terdaftar di OJK?