Find Us On Social Media :

Tanpa Lunasi Tagihan Pinjol, Apakah Skor Kredit di BI Checking Bisa Bersih?

skor kredit bi checking

GridFame.id - Ketika mengajukan kredit nama anda otomatis akan masuk ke BI Checking.

Nantinya riwayat skor kredit anda akan dideteksi oleh BI Checking.

Jadi akan terlihat bagaimana pembayaran kredit anda.

Kalau pembayaran lancar, maka anda akan masuk ke skor yang bagus di BI Checking.

Namun, jika pembayaran tak lancar ataupun macet, maka skor BI Checking anda tentu tak akan bagus.

Saat anda mengalami galbay atau gagal bayar, maka nama anda otomatis akan masuk ke daftar hitam.

Dimana hal itu membuat anda kesulitan jika akan mengajukan kredit di bank atau KPR.

Lalu berapa lama nama masuk di daftar hitam? bagaimana jika tak melakukan pelunasan?

Ada tiga jenis program yang diberikan oleh bank meringankan proses pelunasan sisa utang. Di antaranya sebagai berikut:

Baca Juga: 'Gali Lubang Tutup Lubang' Lunasi Pinjol, Bukannya Selesai Malah Bikin Hutang Terus Menumpuk?

Melansir dari website resmi OJK, sebetulnya dalam waktu 24 bulan nama anda otomatis bersih dari daftar hitam.

Tapi, tentu saja hal ini membutuhkan waktu yang lama dan membuat anda tak bisa mengajukan kredit di bank dalam kurun waktu 24 bulan.

Selama nama anda masih terdaftar dalam daftar hitam SLIK OJK, maka  tidak bisa mendapatkan pinjaman pembiayaan.

Berikut tiga jenis program yang diberikan oleh bank meringankan proses pelunasan sisa utang dikutip dari Ajaib.co.id

1. Anda bisa dengan program potongan atau diskon satu kali bayar.

Dimana potongan atau diskon ini mengharuskan anda untuk sekali membayar dan jumlahnya dikurangi dengan sekali pembayaran saja.

2. Anda juga bisa pelunasan dengan cara cicilan yang diperpanjang menggunakan bunga yang rendah atau flat.

Namun, program ini hanya diperuntukkan bagi nasabah yang tidak membayar dalam jumlah besar.

3. Program yang terakhir merupakan jenis program gabungan dari diskon harga dan cicilan.

Anda akan mendapatkan potongan harga untuk pembayaran di awal, lalu sisanya dapat dibayar dengan cara dicicil. Hal ini cocok bagi nasabah yang tidak memiliki cukup dana, namun ingin menyelesaikan utang secepatnya.

Untuk cara pembersihan skor BI Checking bisa dilakukan dengan 3 cara, cek disini Skor BI Checking Buruk? Tenang, Pakai 3 Cara Ini Supaya Bersih Lagi!

Baca Juga: Banyak Pinjol Ilegal Tanpa Vermuk, Waspada Data Malah Disalahgunakan!