Find Us On Social Media :

Dijamin Terbebas dari Risiko Penipuan, Begini Cara Ganti Email dan Nomor HP Untuk Keamanan Akun Shopee

Cara meningkatkan keamanan akun Shopee

GridFame.id - Belakangan tengah marak modus penipuan yang mengatasnamakan Shopee.

Ada banyak modus yang dipakai pelaku untuk menjerat korbannya.

Modus yang biasa dipakai para penipu adalah mengirim pesan via SMS atau WhatsApp dan meminta korban mengklik link yang dibagikan.

Permintaan itu dilakukan sebagai syarat jika pengguna ingin mendapatka hadiah dari Shopee.

Padahal jika hal itu dilakukan, pelaku akan memiliki akses untuk menyadap akun Shopee korban termasuk mengambil saldo Shopeepay.

Tentu saja hal ini akan merugikan pemilik akun Shopee.

Sebagian besar orang percaya mereka mendapatkan hadiah sehingga mengikuti permintaan pelaku yang mengaku dari pihak Shopee.

Kebanyakan korban adalah orang yang memiliki literasi rendah tentang penipuan online yang tengah marak.

Untuk mencegah penipuan, tentu pengguna perlu meningkatkan keamanan di akun Shopee.

Bagaimana caranya?

Simak ini dia cara tepat meningkatkan keamanan agar akun Shopee tak bisa disadap penipu.

Baca Juga: Biaya Penanganan Cuma 0,5%, Ini 2 Cara Mengaktifkan Dana Cepat di Shopee Untuk Dapat Pinjaman Modal

Cara Meningkatkan Keamanan Akun Shopee

Dilansir dari laman resmi shopee.co.id, Shopee selalu mengirimkan notifikasi penting dan detail verifikasi melalui nomor HP atau alamat email untuk menjaga keamanan akun Anda.

Pastikan nomor HP dan alamat email yang digunakan pada akun Shopee, belum digunakan pada akun lainnya.  Contoh pemberitahuan yang akan Anda terima melalui SMS atau Email: Anda akan menerima One-Time Password (OTP)/ kode verifikasi/tautan autentikasi untuk Verifikasi 2 (dua) langkah saat melakukan Log in, menambahkan rekening bank dan mengubah kata sandi. Pemberitahuan tentang potensi perubahan informasi penting pada akun atau login/transaksi yang mencurigai.

Anda dapat mengubah nomor HP dan alamat email Anda dengan cara:

1. Pilih tab Saya di aplikasi Shopee

2. Pilih ikon rantai

3. Pilih Keamanan & Akun

4. Edit nomor handphone dan alamat email. Dengan selalu memperbarui no. handphone dan alamat email sesuai dengan yang Anda gunakan saat ini, maka akun Shopee dapat terlindungi dari resiko penipuan, seperti akun digunakan orang lain (menggunakan no. handphone yang sudah tidak Anda gunakan dan di daur ulang, sehingga digunakan oleh orang lain).

Baca Juga: Cara Melunasi Tunggakan Tagihan Shopee Paylater yang Bunganya Mencekik