Find Us On Social Media :

Biaya Adminnya Seribu Rupiah Saja! Pakai Cara Ini Untuk Transfer BCA ke LinkAja Via KlikBCA

Cara transfer BCA ke LinkAja

GridFame.id - Kehabisan saldo LinkAja

Tenang saja, kehabisan saldo saat akan transaksi bisa diatasi dengan mudah.

Pasalnya LinkAja memfasilitasi pengguna untuk isi saldo dengan berbagai cara.

Salah satunya lewat BCA.

Baik itu lewat ATM, M-banking, maupun KlikBCA.

Seperti diketahui, LinkAja merupakan aplikasi dompet digital yang bisa digunakan untuk berbagai jenis transaksi.

Mulai dari bayar iuran BPJS Kesehatan, bayar tagihan listrik, telepon, air, dll.

Tentu saja lengkapnya fasilitas ini membuat banyak orang bergantung dengan LinkAja untuk bayar apapun.

Untuk pengisian saldo LinkAja juga relatif mudah.

Biaya admin untuk satu kali transaksi juga tidak besar dan ramah di kantong.

Simak begini cara transfer saldo BCA ke LinkAja via KlikBCA.

Baca Juga: Tidak Dapat Kode Verifikasi Untuk Pulihkan Akun LinkAja yang Terblokir? Jangan Panik, Simak Begini Cara Mengatasinya

Cara Transfer LinkAja ke BCA via KlikBCA

Dilansir dari laman resmi dilinkaja.com, begini langkah transfer BCA ke LinkAja: 

1. Masuk ke situs KlikBCA 

2. Pilih menu Transfer Dana

3. Klik BCA Virtual Account

4.Tambahkan nomor virtual account LinkAja

5. Berikut pula nomor akun di aplikasi (09110+no hp lalu klik Lanjutkan

6. Tentukan saldo yang akan ditransfer

7. Klik tombol merah untuk aktifkan kunci

Baca Juga: Mau Bayar Tagihan Malah Gagal Terus? Jangan Panik, Begini Cara Mengatasi Akun LinkAja yang Terblokir

8. Masukkan PIN lalu pilih 1

9. Maka akan muncul beberapa kode angka

10. Masukkan kode ke kolom Respon keyBCA APPLI 1

11. Tekan Kirim

Biaya admin ditujukan kepada nasabah yang melakukan transaksi di luar bank BCA.

Umumnya tarif biaya admin sebesar Rp6500 rupiah pada setiap transaksinya.

Untungnya, karena PT Bank Central Asia Tbk telah bekerja sama dengan bank himpunan miliki negara (HIMBARA) maka biaya admin yang di tarik cukuplah murah yaitu Rp1000 rupiah saja.

Semoga informasi ini dapat membantu.

Baca Juga: Pantas jadi Andalan saat Shopeepay Habis! Ini Dia Cara Bayar Tagihan Belanja Shopee Pakai LinkAja