GridFame.id - Ini tips agar jaminan tidak dilelang oleh Pegadaian.
Pegadaian sejak dulu menjadi salah satu rujukan banyak orang yang mencari pinjaman dana.
Soalnya, cara pengajuan pinjaman di Pegadaian cukup mudah.
Nasabah hanya perlu membawa kartu identitas dan barang yang akan digadaikan.
Barang tersebut bisa diambil kembali dengan cara tebus gadai.
Namun, rupanya ada beberapa orang yang mengalami kesulitan menebus barang di Pegadaian.
Jika barang tak segera ditebus, Pegadaian bakal melelangnya untuk menutup pinjaman.
Sayangnya, hasil pelelangan sering kali tak bisa menutup utang karena jauh di atas harga awal.
Namun, tak perlu khawatir karena ada tips agar barang tak dilelang meski belum bisa menebusnya.
Bagaimana triknya?
Simak sampai tuntas!
Tips Agar Barang Tidak Dilelang Pegadaian
Merangkum dari video TikTok @MakGade, ada 2 tips yang bisa Anda ikuti agar barang tak dilelang.
1. Beri Tahu Jika Belum Sanggup Bayar
Tips yang pertama, kalau memang belum sanggup menebus barang, beri tahu pihak Pegadaian
Dengan memberi tahu kondisi yang sebenarnya, Anda berkesempatan dapat saran penyelesaian.
Atau bahkan bisa dipertimbangkan untuk dapat keringanan.
2. Jangan Hilang Kontak
Tipa yang kedua adalah jangan sampai hilang kontak.
Selama belum bisa membayarnya, selalu balas pesan penagihan dari Pegadaian.
Jangan sampai Anda menghindar apalagi memutus kontak.
Soalnya, pihak Pegadaian bisa langsung melelang barang Anda.
Semoga informasinya bermanfaat!
Baca Juga: Tak Punya Uang Muka? Tenang, Begini Cara Beli Motor Lewat Pegadaian Dibayar Cicil