Cara Beli Booster Smartfren Tanpa Aplikasi
Melansir dari laman Smartfren, berikut cara beli paket booster Smartfren tanpa aplikasi.
Namun, pastikan Anda punya pulsa yang mencukupi.
1. Buka HP Anda dan cari fitur dial.
2. Ketik kode *123#, lalu klik Panggil/Call.
3. Selanjutnya, akan muncul beberapa menu, pilih 3 Unlimited Harian.
4. Pilih, ketik 99 Next dan Kirim.
5. Pada menu selanjutnya, pilih paket Booster yang diinginkan.
6. Ketik nomor paket, misalnya 11 Booster 5 Ribu, lalu Kirim.
7. Terakhir konfirmasi pembelian paket.
Selesai!
Pembelian paket booster dibayar secara otomatis dengan pulsa Anda.