GridFame.id - Memiliki kartu kredit memang menguntungkan bagi sebagian besar orang.
Pasalnya transaksi apapun dengan menggunakan kartu kredit dijamin lebih praktis dan cepat.
Tak heran jika penggunaan layanan kartu kredit meningkat setiap tahunnya.
Salah satunya penggunaan Kartu Kredit BRI.
Kartu Kredit BRI bisa digunakan untuk berbelanja di tempat-tempat berlogo Visa atau MasterCard di seluruh dunia.
Kemudahan berbelanja dengan suku bunga ringan. Layanan penarikan uang tunai bisa dilakukan dengan di seluruh ATM berlogo Visa atau MasterCard.
Saat ini Kartu Kredit BRI memberikan kemudahan bagi Anda pemegang Kartu Kredit BRI dalam melakukan pembayaran.
Proses pembayaran tidak hanya bisa dilakukan lewat ATM BRI.
Tentunya hal ini membuat pemilik Kartu Kredit BRI akan terhindar dari keterlambatan pembayaran.
Lalu bagaimana jika nasabah terlanjur galbay tagihan kartu kredit?
Coba lakukan ini agar dapat keringanan melalui program restrukturisasi kredit.
Cara Dapat Restrukturisasi Kartu Kredit BRI
Dilansir dari laman resmi kartukredit.bri.co.id, berikut ini syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi nasabah:
1. Nasabah mengalami kesulitan pembayaran tagihan Kartu Kredit BRI
2. Nasabah wajib melengkapi dokumen program keringanan yaitu:
- Surat Pernyataan & Permohonan Keringanan Pembayaran Tagihan Kartu Kredit BRI, klik link ini untuk unduh Surat Pernyataan.
- Foto KTP dan Foto NPWP (khusus untuk limit kartu> Rp 50 Juta)
3. Mengirimkan formulir yang telah diisi lengkap & dokumen melalui Email ke collection.card@corp.bri.co.id
4. Apabila mengikuti program keringanan maka Kartu Kredit BRI tidak dapat dipergunakan kembali
5. Jika pembayaran tidak dilakukan dalam periode waktu dan jumlah yang disepakati, maka persetujuan keringanan menjadi tidak berlaku
6. Atas keterlambatan pembayaran akan dikenakan late charges maupun bunga yang timbul sesuai ketentuan BRI
7. Keputusan atas pengajuan program keringanan menjadi kewenangan Bank sepenuhnya
8. Bank akan menindaklanjuti permohonan program keringanan Nasabah pada jam kerja.
Baca Juga: Cuma Butuh Waktu 5 Menit, Ini 2 Cara Melunasi Tagihan Kartu Kredit BRI Sebelum Tanggal Jatuh Tempo