Find Us On Social Media :

Gak Harus yang Mahal, Ini Tips Memilih Asuransi Kesehatan Biar Gak Rugi

Tips pilih asuransi kesehatan yang tepat

GridFame.id - Ini tips memilih asuransi kesehatan biar tidak rugi.

Asuransi kesehatan menjadi salah satu hal yang penting untuk dimiliki.

Dengan asuransi kesehatan, Anda bisa terbebas dari beban finansial di masa mendatang jika mendadak jatuh sakit.

Jika Anda memiliki asuransi, maka biaya ke dokter atau rumah sakit bisa dicover.

Bahkan, limitnya bisa sampai miliaran rupiah.

Meski penting, banyak yang masih maju mundur untuk mengambilnya.

Soalnya, banyak yang takut rugi.

Beberapa orang justru menyesal ambil asuransi kesehatan lantaran salah pilih.

Untuk itu, sebelum ambil asuransi kesehatan, Anda perlu tahu tips untuk memilihnya.

Penasaran bagaimana tips ambil asuransi kesehatan agar tidak rugi?

Simak sampai tuntas!

Baca Juga: Ternyata Tujuannya Tak Sama, Begini Perbedaan Antara Dana Pensiun dan Asuransi

Tips Memilih Asuransi Kesehatan Agar Tidak Rugi

Ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti sebelum memutuskan untuk ambil asuransi kesehatan.

Melansir dari TikTok @ciciasuransii, berikut 2 tips memilih asuransi kesehatan agar tidak rugi.

1. Pilih yang Sesuai Kebutuhan

Sebelum Anda mengambil asuransi, Anda harus tahu dulu kebutuhan dan kemampuan Anda.

Jangan asal ambil yang mahal.

Ambil yang sesuai dengan kebutuhan dan budget Anda.

Pastikan jangkauan yang dicover sesuai dengan kebutuhan Anda.

Dengan mengambil asuransi kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan dan budget, Anda terhindar dari kesulitan bayar premi tiap bulan.

Sebagaimana diketahui, pembayaran premi yang tidak rutin bisa berpengaruh terhadap klaim.

2. Pilih Perusahaan yang Terpercaya

Baca Juga: Waduh Banyak yang Tak Tahu! Ternyata Ini Penyebab Klaim Asuransi Mobil Ditolak, Salah Satunya Nekat Modif Tanpa Izin

Anda juga harus pintar-pintar memilih perusahaan asuransi kesehatan.

Perusahaan asuransi yang baik punya beberapa kriteria di bawah ini.

- Keuangan stabil.

- Tidak ada riwayat atau isu buruk terkait klaim.

- Punya reputasi yang baik.

Nah, itu tadi beberapa tips memilih asuransi kesehatan agar tidak rugi.

Semoga informasinya bermanfaat!

Baca Juga: Kapan Asuransi Pendidikan Anak Bisa Diklaim? Begini Penjelasannya