Find Us On Social Media :

Ini 3 Alasan Kenapa Penagihan dari Pinjol Ilegal Sebaiknya Tidak Usah Direspon

Jangan respon penagihan dari pinjol ilegal (ISTIMEWA)

GridFame.id - Kasus pinjol ilegal seakan tak ada habisnya.

Setiap hari, ada saja korban-korban baru yang bermunculan.

Pinjol ilegal sendiri sebenarnya sudah diberantas oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Namun, banyak sekali pinjol ilegal baru yang mulai bermunculan.

Di sisi lain, masyarakat juga masih banyak yang kurang edukasi pinjaman online.

Seperti yang kita tahu, pinjol ilegal sangat berbahaya.

Pinjol ilegal sering kali melakukan praktik yang tidak sesuai regulasi, misalnya melakukan penagihan agresif.

Mulai dari melakukan ancaman hingga teror d luar nalar.

Namun, OJK mengimbau agar masyarakat yang diancam dan diteror oleh pinjol ilegal agar tak meresponnya.

Nah, ternyata ini alasan kenapa penagihan dari pinjol ilegal sebaiknya tak direspon!

Baca Juga: Benarkah yang Galbay Pinjol Ilegal Sudah Pasti Lolos saat Ajukan Kredit Bank karena SLIK OJK Bersih? Begini Faktanya

Jangan Respon Penagihan dari Pinjol Ilegal

Sebagian orang mungkin ketakutan saat pinjol ilegal mulai menagih utangnya.

Terlebih penagihannya disertai ancaman-ancaman.

Namun, ada baiknya penagihan dari pinjol ilegal tak usah direspon.

Merangkum dari laman Sikapiuangmu.ojk.go.id dan beberapa sumber lain, ini 3 alasannya.

1. Makin Direspon Makin Menjadi-jadi

Ada banyak sekali debitur pinjol ilegal yang mengalami gagal bayar.

Sementara pinjol ilegal tak mungkin bisa menghubungi semuanya.

Dalam hal ini, pinjol ilegal akan mengincar debitur yang aktif membalas pesan atau teleponnya.

Soalnya, tipe debitur yang seperti itu biasanya langsung takut ketika diancam.

2. Risiko Kerugian Makin Tinggi

Baca Juga: Benarkah Teror Pinjol Ilegal Hanya Bersifat Sementara? Simak Pengalaman Warganet yang Utangnya Sudah Numpuk 55 Juta Ini

Makin Anda merespon pinjol ilegal, risiko kerugian juga akan semakin tinggi.

Soalnya, pinjol ilegal akan selalu berbuat curang untuk mencari keuntungan sebanyak-banyaknya.

Biasanya, mereka akan melakukan pemerasan terhadap debitur.

3. Risiko Kesehatan Psikologis

Risiko kesehatan psikologis juga jadi taruhan ketika Anda berurusan dengan pinjol ilegal.

Dengan menjalin komunikasi dengan pinjol ilegal, psikologis bisa terganggu.

Soalnya, debitur akan mengalami ketakutan dan kekhawatiran tiap hari.

Untuk itu, stop respon pinjol ilegal dan laporkan ke otoritas yang berwajib.

Semoga informasinya bermanfaat!

Baca Juga: Akhir Tahun Modus Langsung Transfer Pinjol Ilegal Marak Lagi, OJK Sebut Jangan Dikembalikan dan Lakukan Hal Ini