GridFame.id -
Pinjam di pinjol memang memiliki banyak risiko.
Salah satunya kemungkinan adanya penyebaran data pribadi.
Penagihan dc pinjol yang terkenal arogan juga membuat debitur menjadi resah.
Apalagi banyak yang mengatakan untuk dc pinjol menagih tak hanya ke rumah debitur.
Namun, ada juga dc pinjol yang menagih sampai ke ruma RT debitur.
Ini lah yang sering menjadi pokok permasalahan pinjaman online.
Peminjaman di bank memang terbilang lebih aman.
Meskipun penagihan juga ke rumah namun tak akan penyebaran data seperti pinjol.
Tetapi, untuk pinjaman, biasanya beberapa bank meminta jaminan atau syarat tertentu.
Jaminannya sertifikat rumah atau yang bersangkutan harus memiliki usaha.
Berikut ini merupakan 5 rekomendasi bank yang bisa beri pinjaman tanpa jaminan.
Melansir dari kta.okbank.co.id, berikut ini 5 rekomednasi bank yang bisa beri pinjaman tanpa jaminan:
1. Maybank
Maybank memiliki program KTA yang menyediakan limit hingga Rp 250 juta.
Untuk tenor pelunasannya cukup panjang dari 3 sampai 5 bulan.
2. BNI
BNI juga memiliki produk Kredit Tanpa Agunan (KTA) yaitu BNI Fleksi.
Fleksibilatas tenor kredit hingga 15 tahun dan maksimum kredit hingga Rp 500 juta.
3. Digibank
Bank berikutnya yaitu Digibank, yang juga memiliki program KTA yang bisa dilakukan pengajuannya secara online yang bernama DIgibank KTA Instan.
KTA Digibank dapat diajukan hingga limit Rp 80 juta.
4. Danamon
Dana Instan merupakan salah satu produk fasilitas pinjaman tanpa agunan bagi perorangan yang dapat digunakan untuk segala jenis kebutuhan.
Salah satu manfaat dari Dana Instan ini yakni dapat memberikan pinjaman tanpa agunan dengan berbagai manfaat untuk memenuhi segala kebutuhan nasabah.
5. OK Bank
Syarat umum pengajuan Ok! KTA meliputi e-KTP, melampirkan NPWP untuk pinjaman di atas Rp 50 juta, slip gaji dan Surat Keterangan Kerja untuk karyawan, serta mutasi rekening dan Dokumen Legalitas Usaha untuk wiraswasta.
OK Bank menyediakan fasilitas OK! KTA hingga Rp 200 juta dengan suku bunga mulai dari 0,89%.