GridFame.id - Salah satu hal yang harus dipersiapkan saat musim hujan adalah banjir.
Bukan hanya rumah yang bisa rusak karena banjir, tapi kendaraan bermotor juga patut diwaspadai.
Untuk itu, penting bagi kita untuk turut mengasuransikan kendaraan bermotor, khususnya mobil.
Pasalnya, jika ada kerusakan, asuransi dapat membantu kita dalam hal perbaikan.
Asuransi mobil dengan benefit perluasan banjir bisa diklaim jika memenuhi beberapa persyaratan.
Kerusakan akibat banjir yang dapat di-cover oleh asuransi yaitu pada saat banjir melanda mesin mobil berada dalam posisi mati dan terendam air serta mobil tidak dengan sengaja digunakan untuk menerjang banjir.
Biaya perbaikan mobil yang terendam banjir jumlahnya bisa sangat besar.
Pada saat inilah asuransi berperan untuk melindungi aset kita.
Kita hanya perlu mengklaim asuransi mobil, lalu biaya kerusakan sudah ditanggung pihak asuransi.
Jangan lupa pastikan di dalam polis asuransi kendaraan terdapat benefit pertanggungan ketika mobil terkena kerusakan akibat banjir.
Lalu bagaimana cara mengklaim asuransi mobil mogok karena banjir?
Yang pertama adalah pastikan kita sudah mengajukan perluasan perlindungan terhadap risiko banjir pada saat mendaftar asuransi mobil.
Kemudian, jangan mengemudikan mobil di daerah banjir dengan sengaja.
Jika hal ini dilakukan, bisa saja klaim yang diajukan ditolak oleh pihak asuransi.
Penolakan tersebut terjadi karena dianggap kurang berhati-hati dan tidak memahami risiko banjir terhadap mobil.
Hubungi call center atau kantor perwakilan asuransi terdekat.
Kemudian informasikan dengan jelas perihal posisi kendaraan dan ketinggian banjir yang terjadi.
Putuskan aliran listrik pada mobil, termasuk aki dan jangan coba-coba untuk menghidupkan mobil.
Segera meminta bantuan evakuasi untuk menghindari kerusakan semakin parah pada mesin mobil.
Terakhir, siapkan dokumen yang dibutuhkan, seperti nomor polis dan surat identitas.
Beberapa tips tersebut dapat membantu dalam mempermudah proses klaim asuransi mobil.
Baca Juga: Harga Premi Cuma Rp 80 Ribuan, Ini 5 Keuntungan Punya Asuransi Gigi Sejak Dini