GridFame.id - Punya bisnis yang sukses tentunya jadi impian banyak orang.
Namun, membangun bisnis bukanlah perjalanan yang mudah.
Ada proses panjang yang harus dilalui.
Mulai dari merancang bisnis, memulai bisnis, hingga menjalankannya.
Kebanyakan orang memilih membangun bisnis dengan teman dekat.
Alasannya karena modal usaha bisa ditanggung bersama.
Selain itu, kepercayaan terhadap satu sama lain juga jadi pertimbangan lainnya.
Namun, ternyata banyak sekali pengusaha sukses yang tak menyarankan hal ini.
Soalnya, kebanyakan berujung tak bagus, baik itu untuk bisnis maupun untuk pertemanan.
Wah, memangnya kenapa, ya?
Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini!
Baca Juga: Ibu-ibu yang Ingin Penghasilan Tambahan Merapat! Simak 5 Ide Bisnis Rumahan Jangka Panjang
Bisnis Bareng Teman Tak Disarankan
Meski terlihat menyenangkan, bisnis bareng teman ternyata tak terlalu disarankan, lo.
Merangkum dari Kompas.com dan beberapa sumber lainnya, bisnis yang dijalankan bareng teman rentan gagal.
Kenapa?
Biasanya, ketika bisnis bareng teman, keprofesionalan dalam berbisnis jadi kurang.
Apalagi kalau sudah berteman sangat dekat.
Biasanya, seseorang yang sudah sangat dekat atau akrab cenderung akan memaklumi kesalahan satu sama lain.
Sementara tak banyak orang yang bisa memisahkan urusan pribadi dan bisnis.
Dengan begitu, sangat mungkin kebiasaan bersama teman terbawa ketika sedang menjalankan bisnis.
Kalau terus-menerus begitu, maka bisnis akan susah berkambang, bahkan bisa gulung tikar.
Hal yang tak kalah penting lainnya adalah relasi.
Baca Juga: Ini Dia 10 Tips Mendapat Produsen Lokal yang Cocok Untuk Bisnis Kita
Ketika berbisnis bareng teman dekat, kemungkinan besar bisnis akan susah berkembang.
Soalnya, relasi yang dimiliki cenderung sama.
Namun, bukan berarti bisnis bareng teman tak dibolehkan sama sekali.
Kalau memang mau berbisnis bareng, pertimbangkan untuk membuat perjanjian tertulis di awal.
Ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Semoga informasinya bermanfaat!
Baca Juga: Simak Tips Sukses Membangun Bisnis Baru di 2024 Supaya Dapat Cuan