Gimmick harus memberikan nilai tambah, manfaat, atau solusi bagi konsumen, serta tidak merugikan atau melanggar norma dan etika bisnis dan sosial.
Berikut adalah beberapa ide gimmick untuk jualan makanan yang bisa Anda coba:
1. Diskon atau Promo
Cara pertama adalah bisa dengan memberikan diskon, promo, atau bonus kepada konsumen.
Apalagi yang memenuhi syarat tertentu, seperti membeli dalam jumlah atau nominal tertentu, mengikuti program loyalitas, atau memberikan testimoni atau review positif.
2. Produk Gratis
Mau bikin konsumen balik lagi?
Kita bisa memberikan produk gratis atau sample kepada konsumen yang baru pertama kali mencoba produk Anda.
Atau bisa juga kepada konsumen yang melakukan pembelian ulang dengan membawa struk atau bukti belanja lainnya.
3. Produk Edisi Terbatas
Gimmick jualan lainnya adalah memberikan produk edisi terbatas atau spesial yang hanya tersedia dalam waktu atau jumlah tertentu.
Kalau dalam bisnis kuliner, bisa yang memiliki rasa, bentuk, atau kemasan yang berbeda dari produk biasa.
Hal ini bisa sekaligus jadi ajang tes produk ke konsumen, apakah produk kita disukai atau tidak.
Kalau ternyata laku keras, maka bisa jadi produk baru yang permanen.
Baca Juga: Intip 5 Ide Jualan Hiasan dan Perintilan Imlek 2024 yang Pasti Laku!