Find Us On Social Media :

Bukan Cuma Debt Collector yang Datang ke Rumah! Ini 4 Risiko Gagal Bayar Kredit HP di Shopee

kredit Hp di Shopee

GridFame.id - Punya HP impian bisa terwujud meski uang belum cukup.

Caranya dengan mengajukan kredit di aplikasi Shopee.

Shopee memiliki dua cara yang bisa dipilih jika ingin mencicil produk impian.

Pertama dengan menggunakan kartu kredit dari bank yang bekerja sama dengan Shopee.

Kedua menggunakan fitur SPaylater alias Shopee Paylater.

Bunga cicilan Shopee Paylater di Shopee juga sangat kecil, yakni hanya sekitar 2,9% dari total pembayaran, sehingga tidak akan memberatkan.

Jika ingin menggunakan kartu kredit, tentu Anda harus mengurusnya terlebih dahulu di bank dan pasti membutuhkan beberapa waktu untuk bisa menggunakannya.

Sedangkan jika menggunakan SPayLater, pengguna hanya harus melakukan verifikasi KTP.

Setelah itu melakukan konfirmasi penggunaan akan langsung diinfokan secara instan dalam waktu 24 jam.

Apa risikonya?

Simak ini dampak buruk tak bisa lunasi cicilan kredit HP di aplikasi Shopee.

Baca Juga: Mau Mencairkan Shopee Paylater? Simak yang Satu Ini Supaya Tak Tertipu 

Keterlambatan pembayaran tagihan Cicilan Handphone akan berdampak pada:

1. Penambahan biaya denda keterlambatan sebesar 5% per bulan dari seluruh total tagihan Anda.

2. Pembatasan akses fungsi di aplikasi dan pembatasan penggunaan Voucher Shopee.

3. Peringkat kredit Anda di SLIK (Sistem Layanan Informasi Keuangan) OJK yang dapat mencegah Anda untuk mendapat pembiayaan dari Bank atau perusahaan lain.

Akan dilakukan penagihan.

Misalnya Anda memiliki total tagihan sebesar Rp1.000.000 pada tanggal 25 April 2023 dengan tanggal jatuh tempo pada 5 Mei 2023, namun Anda melakukan pembayaran setelah tanggal 5 Mei 2023

(Contoh: Anda baru membayar pada tanggal 15 Mei 2023).

Untuk menghindari biaya keterlambatan, lakukan pembayaran tagihan sebelum tanggal jatuh tempo.

Anda juga dapat melunasi keseluruhan tagihan untuk periode berikutnya.

Anda dapat menggunakan limit kembali setelah membayar keseluruhan tagihan Anda.

Jika SPayLater Anda tidak dapat digunakan setelah Anda melunasi tagihan, hubungi customerservice@cmf.co.id dengan melampirkan bukti pembayaran.

Baca Juga: Begini Cara Melaporkan Penjual Tipu-tipu yang Palsukan Followers dan Penilaian di Shopee