GridFame.id - Keluarga kecil Aura Kasih sedang diselimuti momen bahagia karena dikaruniai anak pertama.
Aura Kasih resmi menjadi ibu pada pertengahan tahun 2019 silam.
Memiliki anak untuk pertama kalinya bukanlah hal yang mudah.
Pasalnya, banyak hal yang harus dipersiapkan untuk menjaga tumbuh kembang anak.
Istri Eryck Amaral ini terlihat sangat menikmati perannya menjadi seorang ibu.
Walaupun begitu, Aura menceritakan bahwa dirinya sering kali mendapatkan komentar negatif berkaitan dengan tubuhnya.
Tidak bisa dipungkiri bahwa saat mengandung membutuhkan banyak nutrisi hingga membuat berat badan melonjak.
Source | : | |
Penulis | : | Winnieati Sutanto Putri |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar