Tak hanya memberi doa untuk Baim Wong, Nikita Mirzani juga menyinggung soal perjudian.
Bukan hanya memberi doa agar Baim Wong dan keluarga dilimpahi rezeki, Nikita Mirzani juga menyinggung soal rezeki bersama.
Sampai-sampai dirinya meminta Baim Wong tak pelit jika istrinya meminta dibelikan tas baru.
"Doa baik dari saya untuk keluarga nya: Semoga keluarga ini dengan bertambah nya Rejeki dari konten nya bisa tambah sayang dengan istri nya & kalau Istri minta tas atau barang2 lain nya suami bisa memberikan dgn penuh keikhlasan karna itu Rejeki bersama," ungkap Nikita Mirzani.
Sebagai salah satu publik figur yang dikenal gemar berbagi, Nikita Mirzani meminta kebaikan Baim Wong itu tetap dilakukan.
Ia juga berharap bahwa suami Paula Verhoeven itu akan melakukannya bukan untuk konten semata.
"Dan sering2 lah bantu orang2 dgn ketulusan Dan selalu memberikan konten2 Yang jujur Tanpa di rekayasa. Semoga baim selalu bisa mambantu orang2 Yang ke susahan dengan selalu menyisihkan uang nya untuk hal2 dalam kebaikan. Bismillah kita semua diberikan kesehatan keberkahan dan rezeki yang halal...amin ya Allah," jelasnya.
Source | : | |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar