GridFame.id - Kisah cinta Raffi Ahmad sejak muda sampai kini sudah menikah memang selalu mencuri perhatian publik.
Mengawali karir sejak remaja, Raffi kerap disebut sebagai playboy kelas kakap di zamannya.
Hampir semua artis cantik pernah menjalin hubungan dengan pria kelahiran Bandung itu.
Pesona Raffi juga sempat meluluhkan Laudya Cynthia Bella selama beberapa tahun lamanya sampai kerap disebut berjodoh.
Tergabung dalam satu grup bersama, BBB, benih cinta tumbuh antara Bella dan Raffi saat itu.
Sayangnya asmara mereka harus kandas dan membuat para penggemar harus menelan kekecewaan.
Bertahun-tahun ditutupi, baru-baru ini Raffi akhirnya membongkar alasanya putus dari Laudya Cynthia Bella.
Hal ini diketahui dari tayangan vlog YouTube Rans Entertaintment yang diunggah (18/10/2020).
Di momen perayaan anniversary pernikahan yang ke 6, Raffi turut membongkar masa lalunya bersama para mantan, termasuk Laudya Cynthia Bella.
Seolah membuktikan dirinya tak pernah merahasiakan apapun dari sang istri, Raffi terang-terangan di depan Nagita.
"Alasan putus sama Yuni Shara?" tanya Gading Marten.
"Karena beda usia, terlalu jauh jadi pasnya mungkin kita buat adik kakak," jawab Raffi Ahmad.
"Berarti awalnya tau dong cuma iseng-iseng aja?" cecar Gading Marten.
"Bukan, awal kan saat mabuk kepayang cinta lupa, tapi saat berpikir realita kayaknya lebih baik temenan aja," terang Raffi.
"Kalau sama Laudya kenapa putusnya? tanya Gading.
"Karena dia balas dendam sama aku," jawab Raffi lantang.
Raffi lantas mengenang lagi momen saat dirinya kepergok Laudya Cynthia Bella menggoda wanita lain, yakni Marshanda.
"Aku dulu pernah ketahuan godain Marshanda terus dia marah," tutur Raffi.
"Dia bales dia sama cowok lain, akhirnya aku putusin lah," sambungnya.
Baca Juga: Kupas Tuntas Soal Main Serong Meski Sudah Nikah, Raffi Ahmad: 'Wajar Aja, Enggak Ada Masalah...'
"Ini bener?" tanya Gading Marten tak percaya.
"Bener-bener," sahut Nagita Slavina ikut tertawa.
"Aku gak terima, misalnya kalau aku yang bandel ya aku minta kesempatan. Kalau dia? tiada maaf," jelas Raffi.
Meskipun hubungannya harus kandas, hingga saat ini Raffi dan Bella masih menjalin pertemanan dengan baik.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar