Binahong (Anredera cordifolia, juga disebut Boussingaultia basseloides) merupakan jenis herba yang berasal dari kawasan Cina, Taiwan, dan Korea.
Meski menyukai tempat lembab dan dingin, binahong bisa hidup di mana saja, kapan saja, dan dengan cara apa saja.
Sebagai tanaman obat ia bermula saat Perang Vietnam.
Daun binahong cukup dikunyah, lalu dibalurkan pada luka, tentara Vietnam yang terluka parah segera pulih dan siap berperang kembali melawan tentara AS.
Sebenarnya manfaat binahong sebagai obat sudah dikenal sejak ribuan tahun lalu.
Baca Juga: Jangan Dibuang! Akar Kangkung Jadi Obat Sakit Gigi Alami, Sembuh Total dalam Waktu Sekejap
Luka berdarah yang diberi tumbukan binahong akan segera kering, menutup, dan hilang tanpa bekas.
Sedangkan orang yang sakit karena di dalamnya terdapat luka, seperti radang paru-paru, radang lambung, dan radang usus, dalam waktu singkat akan segera sehat.
Saking mujarabnya, banyak orang menganggap binahong memiliki kekuatan mistis.
Penelitian membuktikan daun binahong mengandung senyawa alkaloid, flavanoid, saponin, dan minyak asiri.
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar