GridFame.id - Pasca resmi dinyatakan tersangka kasus video syur yang heboh sejak bulan November 2020 lalu, Gisel bungkam.
Ia tak sedikitpun berbicara pada publik tentang pengakuannya soal video syur tersebut.
Tepat pada Senin (04/01/2021), Gisel seharusnya hadir ke Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan.
Namun ia justru mangkir dan meminta untuk dijadwalkan ulang di waktu yang berbeda dari MYD.
Baca Juga: Terlihat Senang, Uus Bongkar Sikap Gading Saat Gisel dan MYD Jadi Tersangka: Liat WhatsApp Mulu!
Baca Juga: Tahan Tangis, Gisel Ungkap Fakta Baru Terkait Video Syur: Bukan Saya yang Sekarang!
Hal itu membuat Gisel terus didesak untuk mengucap permohonan maaf, terutama pada Gading Marten.
Pasalnya, video itu justru ia rekam sendiri di tahun 2017 lalu di mana ia masih berstatus sebagai istri Gading Marten.
Baru-baru ini dengan suara bergetar menahan tangis, Gisel akhirnya memohon ampun pada semua orang yang mengenalnya, termasuk Gading dan Wijin.
Melalui konferensi pers yang digelar Rabu (06/01/2021), Gisel mengucap permohonan maaf atas kesalahannya.
"Saya berharap melalui pernyataan ini saya bisa dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya dari semua pihak," ucap Gisel.
"Terutama sekali lagi yang saya kasihi kedua orang tua saya, seluruh keluarga besar, anak saya Gempita, Mas Gading dan seluruh keluarga besarnya," sambungnya.
Bukan hanya Gading, sang kekasih, Wijaya Saputra alias Wijin juga menjadi daftar orang yang diucapkan Gisel dalam permintaan maafnya.
Baca Juga: Mangkir dari Pemeriksaan, Melaney Ricardo Ungkap Kondisi Mental Gisel: 'Takut Pasti Ada...'
"Serta, Wijin dan keluarga. Dan terutama buat saya ada pengampunan dari Tuhan saya Yesus Kristus dalam kehidupan," tambahnya.
Dengan suara bergetar, ia juga memohon agar masyarakat memberinya kesempatan untuk kembali menata hidup.
Ia juga tampak gusar memikirkan nasib masa depan putri semata wayangnya, Gempita Nora Marten.
Gisel tak ingin kelak Gempi yang harus merasakan dampak dari masalah yang saat ini harus ia hadapi.
Mantan Gading itu juga menegaskan bahwa apa yang terjadi adalah masa lalunya, bukan dirinya yang sekarang.
"Ketahuilah, apa yang terjadi apa yang dipertontonkan tanpa seizin saya, adalah bagian dari masa lalu saya. Dan bukan dari kehidupan saya yang baru sekarang ini," jelasnya.
"Besar harapan saya untuk diizinkan menata kembali kehidupan saya bersama Gempita," ucap Gisel lirih.
"Dan dengan adanya kasus ini, saya berharap tidak berdampak negatif terhadap psikologi anak saya di masa akan datang," jelasnya.
Ibu satu anak itu berjanji dirinya akan mengikuti semua prosedur hukum masalah ini dengan baik.
"Saya sebagai warga negara indonesia yang baik akan akan terus bersikap kooperatif dan mengikuti proses hukum yang berjalan. Terimakasih dan Tuhan memberkati," pungkasnya.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | GridFame Editorial |
Komentar