"Ya kayak mau sholat sekarang jadi keganggu. Saya biasanya ke masjid jadinya sekarang mau keluar jadi susah dan saya nggak suka tempat ibadah dijadikan tempat kayak begitu kan. Pada minta foto ya terserah orang berpikiran gimana, kalau begitu di tempat ibadah pasti saya akan diamin sih," ujar Arya.
Dirinya mengaku bahwa sekarang Arya sering sekali diganggu ketika sudah berada di puncak kesuksesannya.
"Udah nggak kayak dulu aja gitu. Terus rumah juga udah digedor-gedor, ya nggak suka aja sih, saya nggak suka privasi diganggu kalau saya," sambungnya.
Kemudian dia menanggapi tentang banyak sekali yang berkomentar tentang dirinya dan istri di Instagram.
"Biarin aja, nggak diambil pusing dosa-dosa mereka ya kan, yang dapat pahala saya," celetuk Arya.
Hal ini menjelaskan bahwa tidak semua orang senang dengan mengumbar privasi mereka, dan kita harus menghargai setiap privasi orang.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Luqman Ilham |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Komentar