GridFame.id - Hampir semua orang pasti tak asing dengan es teh.
Ya, minuman sederhana ini ada di setiap rumah makan dan restoran.
Minuman ini menjadi favorit banyak orang.
Selain rasanya segar, es teh juga terbilang ramah kantong.
Es teh sendiri memiliki rasa yang bermacam-macam tergantung dari teh yang digunakan.
Namun, ternyata es teh manis simpan bahaya mengertikan untuk tubuh.
Meski teh baik bagi kesehatan, minum es teh manis yang berlebihan memiliki beberapa efek samping yang berbahaya bagi tubuh.
Hal tersebut lantaran ada tambahan gula di dalamnya.
Melansir littlethings inilah risiko yang didapat jika minum es teh manis terlalu sering.
Menyebabkan batu ginjal
Minum es teh manis dalam jumlah yang berlebihan dapat memengaruhi kondisi kesehatan dalam ginjal.
Jika menggunakan teh hitam untuk membuat minuman dingin ini, kandungan bahan kimia di dalamnya dapat menyebabkan batu ginjal.
Bahkan jika diminum secara berlebih dapat memperparah kondisinya, sehingga menyebabkan gagal ginjal.
Menyebabkan diabetes
Rasanya yang manis juga melegakan dahaga, tak sebanding dengan risiko yang nantinya akan dihadapi.
Dalam satu gelas es teh manis mengandung sekitar 33 gram gula.
Baca Juga: Ampuh Turunkan Berat Badan, Bunga Rosella Nyatanya Malah Bisa Picu Penyakit Ginjal
Rasa manis yang dihasilkan dari gula bila diminum secara berlebihan bisa memicu risiko diabetes.
Obesitas
Banyak orang yang beranggapan jika minum es teh manis bisa menyebabkan kegemukan dan itu adalah anggapan yang tepat.
Jika sedang ingin menurunkan berat badan, sebaiknya hindari konsumsi es teh manis terlalu sering, dikarenakan kandungan kalori dalam segelas teh manis bisa memengaruhi berat badan.
Jika terlalu sering, efek samping minum es teh manis bisa menyebabkan kelebihan berat badan atau obesitas.
Minum es teh manis masih diperbolehkan jika meminumnya tak terlalu berlebihan.
Sebaiknya nikmati es teh tanpa ada tambahan gula di dalamnya sekali dalam sehari untuk menghindari bahayanya.
Sebenarnya, teh dalam jumlah sedang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Tetapi untuk bisa mencapai manfaat ini, Anda mungkin harus menghindari teh yang mengandung pemanis.
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Waduh Jangan Sampai Telan Risiko Pahit Sendiri, Ini Bahayanya Jika Minum Es Teh Manis Terlalu Sering
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar