Itu sebabnya, Anda jadi kurang mengantuk.
Para ilmuwan menduga bahwa minum kopi sebelum tidur siang dapat meningkatkan tingkat energi, karena tidur membantu tubuh membuang adenosin.
Pada gilirannya, kafein harus bersaing dengan lebih sedikit adenosin untuk reseptor di otak.
Jadi, tidur bisa meningkatkan efek kopi dengan menyediakan reseptor kafein pada otak.
Jadi, minum kopi sebelum tidur siang bisa meningkatkan energi lebih dari sekedar minum kopi atau tidur.
Baca Juga: Lagi Diet Juga Masih Bisa Minum Kopi Susu, Simak Batasan Minumnya Menurut Dokter Gizi!
Setelah minum kopi, tak serta merta membuat Anda langsung tidak tidur siang.
Diperlukan beberapa waktu sampai Anda merasakan efek dari kafein.
Para ahli menyarankan untuk mengonsumsi kafein tepat sebelum tidur siang selama kurang lebih 15 sampai 20 menit.
Disarankan untuk minum 2 cangkir kopi untuk memaksimalkan efek kopi nap.
2 cangkir kopi diperkirakan cukup membuat Anda merasa lebih waspada dan berenergi setelah bangun tidur.
Siupaya saat malam hari tidak mengalami gangguan tidur, hentikan minum kopi setidaknya 6 jam sebelum tidur malam.
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar