GridFame.id - Nirina Zubir kembali datangkan kabar kurang menyenangkan.
Baru saja pulang dari rumah sakit, kondisi sang ayah dikabarkan memburuk.
Ia pun kembali harus melarikan ayahnya ke rumah sakit untuk menjalani perawatam insetif.
Beberapa kali kondisi ayah Nirina Zubir memang terlihat memprihatinkan dan bolak-balik harus di larikan ke rumah sakit.
Menaiki ambulans ke rumah sakit, Nirina Zubir sempat mendapatkan pengalaman mengejutkan.
Ia pun membagikan kisah tersebut media sosialnya yang langsung menjadi sorotan.
Melansir dari Grid.id, diketahui ayah Nirina Zubir masih pemulihan usai mengidap liver.
Namun, kondisinya memang sempat drop baru-baru ini. Melalui akun instagramnya, Nirina meminta doa untuk ayahnya.
"Minta doanya ya teman2 Buya (ayah Nirina) na kembali diberangkatkan ke RS. Semohal hal yang terbaik untuk buya na," ungkap nirinazubir_ dalam story Instagram pribadinya, pada Kamis (9/12/2021).
Kemudian ia membagikan postingan pengalaman mengharukan dimana dirinya dibantu oleh ojol untuk kelancaran ambulans menuju rumah sakit.
Nirina pun kembali membagikan postingannya tentang ucapan terima kasih kepada para pengendara ojol yang membantu kelancaran ambulans menuju rumah sakit.
"Terima kasih banyak untuk pengemudi ojol dari @gojekindonesia Anda lebih mengerti keadaan terdekat daripada pengemudi kendaraan Roda empat #salut2
Semua pengemudi ojol @gojekindonesia bantuin buka jalan supaya ambulance bisa lancar jalan!," ungkap @ninakarima, seperti yang dibagikan @nirinazubir_.
Ia pun memberikan rasa terimakasihnya kepada ojol yang membantu perjalanan ambulans yang ditumpanginya.
"#masihbanyakorangbaik di dunia ini
Love you para pengendara @gojekindonesia bahkan kalian tidak tau siapa yg ada di dalam ambulans ini.. benar2 tindakan yg tulus dan mengharukan," pungkasnya.
Sementara itu, kondisi kesehatan ayahnya terganggu lantaran kasus yang dialami oleh Nirina Zubir.
"Ya bisa dilihat, hari ke hari papa drop. Mikir lah, apakah dia tahu atau ngerasa," tutur Nirina Zubir saat ditemui di kawasan Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (26/11/2021) lalu.
Menurutnya tak hanya dirinya yang mengalami stres berat namun mental sang ayah juga ikut terganggu.
"Memang bapak saya di atas kertas baik. Secara mental down banget. Jadi saya mikir, kita kan udah tidak terlalu update ke bapak saya," imbuhnya.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar