GridFame.id - Pesinetron Jeff Smith harus kembali berurusan dengan hukum.
Untuk kali kedua, pemain sinteron Jeff Smith kembali ditangkap polisi terkait kasus narkoba, Rabu (8/12/2021) padahal tiga bulan lalu ia menyelesaikan hukuman.
Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Pol Mukti Juharsa pun membenarkan artis inisial JS yang ditangkap pihaknya adalah artis peran Jeff Smith.
"Iya, benar (Jeff Smith ditangkap terkait kasus Narkoba)," kata saat dikonfirmasi, Rabu (8/12/2021).
Kini bak penyesalan datang terlambat, Jeff Smith tiba-tiba banjir air mata di depan wanita ini.
Ia bahkan sampai sesenggukan dan tertunduk lesu menyadari kesalahannya.
Siapa itu?
Aktor Jeff Smith kembali ditangkap kasus narkoba di kediamannya di kawasan Depok, Jawa Barat, Rabu (8/12/2021) pukul 18.30 WIB.
Dari tangan Jeff Smith, polisi menyita barang bukti berupa dua lembar LSD (Lysergic Acid Diethylamide) sisa pemakaian yang sebelumnya dipesan sebanyak 50 lembar.
Ini merupakan untuk yang kedua kalinya bagi Jeff Smith tersandung kasus penyalahgunaan narkoba karena pernah ditangkap di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada 15 April 2021.
Saat ditangkap kedua kalinya, Jeff Smith menangis. Bahkan ibundanya pun kecewa dan kesal melihat Jeff Smith ketangkap untuk kedua kalinya dengan kasus yang sama.
Seperti apa respons Jeff Smith dan bagaimana kekecewaan ibunda Jeff Smith?
Baca Juga: Dunia Hiburan Lagi-lagi Tercoreng! Setelah Jeff Smith, Bobby Joseph, Kini Artis RN Ditangkap Karena Narkoba
Ditangkap kedua kalinya, Jeff Smith menangis
Jeff Smith menangis setelah ditangkap lagi karena kasus dugaan penyalahgunaan dan kepemilikan narkoba.
Hal itu diungkapkan kuasa hukum Jeff Smith, Aldi Surya Kusuma.
Aldi berujar, Jeff Smith menangis karena menyesali perbuatannya dan jatuh ke lubang yang sama.
“Pastilah, kemarin waktu awal di Polda saja nangis kok. Sampai, ya, layaknya seorang anak kepada orangtuanya seperti apa sih,” kata Aldi kepada wartawan, Sabtu (18/12/2021).
Jeff Smith menangis ketika bertemu ibunya di Polda.
Ibunda kecewa
Aldi mengatakan, Ibunda Jeff Smith sangat syok begitu tahu buah hati ditangkap lagi karena narkoba.
Buntut dari syok tersebut, ibunda lagi-lagi kecewa dan marah dengan Jeff Smith karena jatuh ke lubang yang sama.
“Yang pasti Uminya kecewa, dibilang kecewa ya kecewa, dibilang syok ya syok, dibilang marah ya marah,” kata Aldi.
Kendati demikian, Aldi mengatakan kasih ibu tetap sepanjang masa.
Baca Juga: 'Ditangkap saat di Rumah Sendirian' Hancur Hati Syifa Hadju! Susul Jeff Smith dan Bobby Joseph, Rizky Nazar Diciduk saat Konsumsi Ganja
Harapan ibunda agar Jeff Smith berubah
Ibunda tetap memiliki harapan yang besar agar Jeff Smith berubah di masa yang akan datang.
Selain itu ibunda Jeef juga berharap putranya bisa menjadi seseorang yang dibanggakan, termasuk dari kariernya di dunia entertainment.
“Kekecewaan seorang Ibu tetap punya harapan. Karena bagaimanapun dia adalah salah satu harapan yang diharapkan oleh Ibunya untuk menjadi orang besar,” tutur Aldi.
Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Jeff Smith Menangis Saat Ditangkap Lagi Hingga Ibunda Kecewa dan Kesal"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar