“Masih banyak kebutuhan-kebutuhan, yang harus disiapkan sampai dia dewasa seperti apa yang dikatakan Jonathan Frizzy sampai tua dia juga akan tetap berusaha membackup anak-anaknya,” tambahnya.
Selanjutnya, sidang cerai keduanya akan kembali digelar pada 20 Januari 2022 mendatang dengan agenda mengajukan saksi.
“Kami belum bisa katakan tapi nantinya saksi akan menguatkan bukti-bukti kami dari pada bukti-bukti mereka,
dan majelis juga tadi memberikan waktu ke kita karena saksi juga masih berada di luar kota jadi tanggal 20 (Januari) diputuskan untuk saksi dari tergugat atau Jonathan Frizzy,” ucap Sinarta.
Seperti diberitakan sebelumnya, sidang lanjutan perceraian pasangan artis Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka kembali digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (18/11/2021).
Agenda sidang adalah mendengarkan duplik dari Jonathan Frizzy.
Jonathan dan Dhena tidak dihadirkan dalam sidangnya kali ini. Sebab keduanya telah melimpahkan kasus perceraiannya kepada masing-masinh tim kuasa hukum.
Gugatan cerai keduanya telah terdaftar di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan pada 30 Agustus 2021 dengan nomor perkara 2995/Pdt.g/2021/PA.JS.
Selain itu, keduanya juga sempat saling lapor di Polres Jakarta Selatan sebelum memutuskan untuk saling berdamai.
Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di TribunManado.co.id dengan Judul "Merasa Penghasilan Lebih Besar Jonathan Frizzy Gugat Hak Asuh Anak"
Source | : | Tribunmanado.co.id |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar