GridFame.id- Persiapkan rencana mudik lebaran dari sekarang juga, PT KAI (Persero) bawa kabar baik untuk pemudik di tahun 2022.
Kabar disampaikan PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah menetapkan penjualan tiket lebaran.
VP Public Relation KAI, Joni Martinus mengatakan pemudik saat ini sudah bisa membeli tiket mudik dari jauh-jauh hari.
Aturan ini, katanya, mengikuti ketentuan yang sudah diatur dalam Surat Edaran (SE) Kemenhub No.25 Tahun 2022 tentang Petunjuk Pelaksanaan Perjalanan Orang Dalam Negeri dengan Transportasi Perkeretaapian pada Masa Pandemi COVID-19.
Di mana masyarakat yang berencana ingin mudik di tahun ini sudah bisa memesan tiket mudik lebaran mulai dari H-30.
Sedangkan jumlah kursi yang disiapkan untuk Lebaran kali ini juga tergantung dari permintaan masyarakat.
“Saat ini penjualan tiket KA masih sejauuh H-30 keberangkatan di mana saat ini tiket yang dijual baru hingga keberangkatan 9 April,” jelasnya
Untuk persyaratan dalam mengguankan transportasi kereta api, KAI juga menyesuaikan kembali jika ada aturan terbaru dari pusat pada saat angkutan mudik lebaran.
Sesuai dengan SE Kemenhub yang ada sebelumnya, kapasitas angkut KA Jarak Jauh adalah maksimum adalah 100 persen.
Baca Juga: Asik! Ini Daftar Kelompok yang Bisa Dapatkan Diskon Tiket Kereta Apidi 2022, Anda Salah Satunya?
Dirinya mengatakan jika ada peningkatan permintaan, maka pihaknya akan melakukan penambahan perjalanan untuk mengakomodir permintaan masyarakat tersebut.
“Meski demikian pelanggan tetap wajib mematuhi protokol kesehatan secara disiplin saat menggnakan layanan kereta api,” imbuhnya.
Source | : | Antara,tribun,KAI.id |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar