GridFame.id - Haji Faisal berikan satu syarat jika Doddy Sudrajat ingin temui Gala Sky.
Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu putusan sidang hak perwalian Gala Sky telah ditetapkan.
Seperti harapan banyak orang, Haji Faisal menjadi sosok yang jadi wali Gala Sky.
Sebelumnya, Haji Faisal mengatakan bakal izinkan Doddy Sudrajat ajak Gala Sky pergi.
Namun setelah putusan sidang keluar, Haji Faisal seakan mengurungkan niatnya tersebut.
Sementara itu, Doddy Sudrajat kini berencana mengajukan banding.
Padahal sebelumnya ia mengaku bakal legowo dengan apapun putusan sidangnya.
Lalu, syarat apa lagi yang diajukan Haji Faisal untuk Doddy Sudrajat?
Langsung simak, yuk!
Sebelum sidang putusan hak perwalian Gala Sky ditetapkan, Haji Faisal dan Doddy Sudrajat sempat bersitegang.
Yakni saat Doddy Sudrajat sempat berniat bawa Gala Sky kabur.
Tak cuma itu, Doddy Sudrajat juga membuat kesalahan fatal soal tudingan Vanessa Angel hamil di luar nikah.
Hal ini tentu saja membuat Haji Faisal merasa direndahkan hingga marah besar.
Namun di sisi lain, Doddy Sudrajat malah enteng katakan ia tak punya permasalahan apa pun dengan Haji Faisal.
Merasa masalah di antara mereka belum beres, Haji Faisal minta Doddy Sudrajat selesaikan terlebih dahulu sebelum temui Gala Sky.
"Clearkan lah dulu permasalahan, saya hanya meminta pada Pak Doddy clerkan apa yang disebut selama ini (Vanessa hamil di luar nikah)," ujar Haji Faisal, dikutip GridFame.id dari video yang diunggah @interkini___.
Haji Faisal sebenarnya tak mempermasalahkan Doddy Sudrajat temui cucunya.
Namun hal tersebut bisa dilakukan usai tak ada lagi yang mengganjal di hatinya.
"Bagi saya yang sana kakeknya (Doddy), yang sini kekeknya (Faisal) nggak ada masalah, tapi kalau masih ada rasa tidak nyaman ya bagaimana kita mau bertemu," lanjutnya.
Pada kesempatan tersebut, Haji Faisal meminta Doddy menarik ucapannya soal Vanessa Angel hamil sebelum menikah.
"Seharusnya (tudingan Vanessa hamil di luar nikah) diralat, seharusnya begitu," ujar Haji Faisal.
Haji Faisal jug mempertanyakan soal tindakan Doddy yang memasang foto mantan kekasih Vanessa Angel alih-alih Bibi Andriansyah.
"Kenapa dulu pajang-pajang foto-foto mantannya, anak saja Febri suaminya kok nggak ada.
Coba bayangin, kita selaku orang tua gimana perasaannya," lanjutnya.
Mendengar pengakuan Haji Faisal, netizen mengaku lega.
Pasalnya para netizen juga menganggap tindakan Doddy Sudrajat selama ini sudah keterlaluan.
"Pokoknya jgn sampai dody nyentuh gala apalagi ketemu klo blm diclearkan"
"Harusnya malu ayah mertua jauh lebih paham jaga nama naik menantunya"
"Kok bs yaa ada orng tua seperti itu"
"Udh lah lak doddy lo urus anak lo noh kan bntar lg jdi pemain film layar lebar gausah ganggu gala lg lah"
"Makasih opah udah menyuarakan hati netizen"
"Iya pa haji mah punya perasaan dia mah kaga, jangan kasih kendor pa haji"
Source | : | |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar