Pasalnya selama ini Chico Wardoyo dianggap sebagai anak bawang oleh banyak orang.
Setelah melihat penampilannya di BAC 2022, Jonathan Christie alias Jojo menyebut Chico banyak peningkatan.
Kini, Jojo berikan puji kemampuan lawannya di Semifinal Badminton Asia Championship 2022 nanti.
"Kami latihan bareng, bertemu di turnamen resmi juga sudah pernah.
Dia luar biasa improve-nya," aku Jojo, dikutip GridFame.id dari Kompas.com.
Salah satu dari mereka yang menang akan menghadapi pemenang antara Lee Zii Jia (Malaysia/3) dan Weng Hong Yang (Hong Kong) di partai puncak.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar