GridFame.id - Biodata Chico Wardoyo tunggal putra yang beri kejutan pada ajang Badminton Asia Championship 2022.
Biodata Chico Wardoyo kini dicari banyak orang.
Nama Chico jadi sorotan usai membuat kejutan pada ajang Badminton Asia Championship 2022 atau Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022 di Filipina.
Bagaimana tidak? Chico berhasil mengalahkan Kento Mamota mantan peringkat 1 dunia pada hari pertama Badminton Asia Championship 2022.
Tak cuma itu, Chico juga berhasil memasuki semifinal Badminton Asia Championship 2022 usai menumbangkan wakil China, Li Shi Feng, dengan skor 21-17, 21-14.
Namun sepertinya masih banyak yang beluk mengenal Chico Wardoyo secara personal.
GridFame.id akan merangkum sedikit tentang Chico Wardoyo.
Mulai dari biodata singkat, karir, hingga fakta-faktanya.
Berikut biodata singkatnya yang diambil dari berbagai sumber.
Chico Wardoyo memiliki nama lengkap Chico Aura Dwi Wardoyo.
Lahir di Jayapura pada 15 Juni 1998, kini usia 23 tahun.
Melansir dari Kompas.com, Chico Wardoyo mengawali kariernya dengan bergabung ke PB Cenderawasih.
Diketahui, PB Cendrawasih dulunya bernama PB Pemda.
Kemudian pada 2013, Chico bergabung dengan PB Exist di Jakarta pada tahun 2013.
Hal tersebut ia jalani selama dua tahun.
Kemudian pada tahun 2015, dia masuk ke pelatnas PBSI sebagai anggota magang.
Satu tahun berselang, Chico berhasil membawa pulang Kejuaraan Dunia Junior 2016 di Bilbao, Spanyol.
Saat itu, Chico kalah pada partai final melawan Sun Feixiang (China) dengan dua gim langsung 19-21, 12-21.
Setelah perjalanan panjang, Chico kini menjadi salah satu andalan tunggal putra Indonesia.
Chico Wardoyo disejajarkan dengan Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan Shesar Hiren Rhustavito.
Chico Wardoyo dapat pujian dari Jonathan Christie
Pencapaian luar biasa Chico Wardoyo membuat Jonathan Christie berdecak kagum.
Pasalnya selama ini Chico Wardoyo dianggap sebagai anak bawang oleh banyak orang.
Setelah melihat penampilannya di BAC 2022, Jonathan Christie alias Jojo menyebut Chico banyak peningkatan.
Kini, Jojo berikan puji kemampuan lawannya di Semifinal Badminton Asia Championship 2022 nanti.
"Kami latihan bareng, bertemu di turnamen resmi juga sudah pernah.
Dia luar biasa improve-nya," aku Jojo, dikutip GridFame.id dari Kompas.com.
Salah satu dari mereka yang menang akan menghadapi pemenang antara Lee Zii Jia (Malaysia/3) dan Weng Hong Yang (Hong Kong) di partai puncak.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar