GridFame.id - Sinetron Ikatan Cinta jadi salah satu sinetron yang begitu populer.
Bahkan penayangannya, disebut mendominasi 50 % penayangan atau rating.
Tidak heran jika kesuksesan Ikatan Cinta ini juga melambungkan beberapa nama pemainnya seperti Arya Saloka.
Bahkan, tak hanya dalam negeri, Ikatan Cinta rupanya juga ditayangkan ke negeri tetangga.
Kesuksean ini tentu membuat publik harus bangga.
Ya, Ikatan Cinta rupanya ditayangkan di Malaysia.
Namun, alih-alih merapup untuk dan perhatian, sinetron ini justru dihentikan secara mendadak.
Lantas apa sebanrnya penyebabnya?
Berikut ulasan lengkapnya.
Ikatan Cinta Mendadak Dihentikan Penayangannya di Malaysia
Sinetron Ikatan Cinta sempat diharapkan mendulang kesuksesan ditayangkan di Malaysia.
Namun ternyata tak sesuai yang diharapkan.
TV9 Malaysia yang menayangkan Ikatan Cinta mengumumkan episode terakhir sinetron itu pada Kamis (2/6/2022) lalu.
Ikatan Cinta resmi angkat kaki dari Malaysia di tengah jalan.
Belakangan sinetron Ikatan Cinta memang tengah digoyang isu bongkar pasang pemain.
Di Indonesia, Ikatan Cinta sudah mencapai 744 episode dengan alur cerita maju dua tahun setelahnya.
Rating Ikatan Cinta sendiri mengalami tren penurunan signifikan, meski masih menjadi tayangan nomor satu Indonesia.
Hal itu ditengarai hilangnya karakter utama Ikatan Cinta, Arya Saloka yang berperan sebagai Aldebaran.
Source | : | TribunSolo |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar