GridFame.Id - Siapa yang suka minum air kelapa?
Air kelapa memang menjadi salah satu minuman menyegarkan kesukaan banyak orang.
Selain enak, minum kelapa secara rutin pun bagus untuk kesehatan tubuh.
Bahkan manfaat air kelapa sudah tak diragukan lagi khasiatnya untuk obati berbagai penyakit.
Namun, ternyata ada beberapa kondisi yang membuat air kelapa justru kehilangan manfaatnya, lo.
Bahkan di beberapa kondisi, ada bahaya minum air kelapa yang bisa mengancam tubuh!
Maka dari itu jangan minum air kelapa bila dalam kondisi ini.
Apa saja?
Simak berikut ini, yuk!
7 Kondisi yang Bisa Bahaya Minum Air Kelapa
1. Sebelum dan Sesudah Operasi
Tahukah Anda kalau airr kelapa ternyata bisa mengganggu kontrol tekanan darah selama dan setelah pembedahan darah, loh.
Oleh karena itu, ada baiknya hentikan konsumsi air kelapa paling tidak dua minggu sebelum jadwal operasi, ya.
Sebagai alternatif, kita bisa mengonsumsi susu kedelai untuk mempercepat proses pemulihan.
2. Penyakit Jantung
Air kelapa ternyata bisa jadi berbahaya untuk orang yang idap penyakit jantung.
Hal ini karena dalam air kelapa terdapat kandungan potasium atau kalium yang bisa memberikan efek buruk untuk pengidap penyakit jantung.
Dalam satu cangkir air kelapa segar, kira-kira mengandung 252 mg sodium.
Ini bisa memberikan dampak negatif pada pengidap penyakit jantung.
Jika minum terlalu banyak, maka kadar kalium dalam darah menjadi tinggi. Kondisi ini disebut juga sebagai hiperkalemia.
Inilah yang biasanya jadi penyebab kasus perubahan irama jantung.
3. Iritasi Usus
ternyata, air kelapa juga punya efek negatif yang bisa berbahaya bagi seorang yang mengidap iritasi usus, lo.
Efek ini membuat air kelapa punya fungsi sebagai pencahar alami sehingga tidak direkomendasikan.
4. Gangguan Ginjal
Pengidap gangguan ginjal ternyata tidak disarankan untuk banyak mengonsumsi air kelapa, teman-teman.
Baca Juga: Bukan Hanya Air Kelapa, Ini Deretan Minuman Ampuh Pereda Saat Asam Lambung Naik
Hal ini karena kandungan potasiumnya yang tinggi bisa membuat kondisi kinerja ginjal lebih terbebani.
5. Diabetes
Penyakit diabetes identik dengan gula yang berlebih.
Nah, air kelapa menjadi salah satunya. Mengapa begitu?
Ini karena pada air kepala terdapat kandungan kalium dan gula yang cukup tinggi.
Hal itu bisa membuat gula darah penderita diabetes menjadi sulit terkontrol sehingga sebaiknya dihindari.
6. Cystic Fibrosis
Cystic fibrosis adalah sebuah gangguan keturunan yang merusak paru-paru dan sistem pencernaan.
Fibrosis kistik memengaruhi sel-sel yang memproduksi lendir, keringat, dan cairan pencernaan dan bisa menurunkan kadar garam dalam tubuh.
Beberapa orang dengan fibrosis kistik perlu minum cairan atau pil untuk meningkatkan kadar garam, terutama natrium.
Air kelapa bukanlah cairan yang baik untuk meningkatkan kadar garam pada penderita fibrosis kistik.
Air kelapa mungkin mengandung terlalu sedikit natrium dan terlalu banyak kalium.
Jadi, jangan minum air kelapa sebagai cara untuk meningkatkan kadar garam kalau kamu punya kondisi satu ini, ya!
7. Sedang Mengonsumsi Obat-obatan Tertentu
Ada juga orang-orang yang tidak direkomendasikan minum air kelapa karena sedang menjalani pengobatan dengan mengonsumsi obat-obatan tertentu.
Obat-obatan yang dimaksud antara lain inhibitor ACE, beta blocker, dan beberapa antibiotik seperti penicillin.
Hal ini karena mengonsumsinya secara bersamaan bisa membuat kadar kalium dalam darah semakin tinggi, sehingga berbahaya bagi tubuh.
Artikel ini telah tayang di bobo.grid.id dengan judul Bisa Berbahaya, Kurangi Konsumsi Air Kelapa Jika Sedang Dalam 7 Kondisi Ini
Penulis | : | Ulfa |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar