GridFame.id - Meski sudah cerai, hubungan Nathalie Holscher dengan Sule masih saja jadi sorotan.
Diketahui, usai cerai Nathalie Holscher dan Sule masih kerap beremu.
Sule kerap sambangi rumah Nathalie Holscher untuk menemui Adzam.
Namun hingga saat ini, keduanya masih kerap terlibat aksi saling sindir.
Diberitakan sebelumnya, Sule pun diketahui memberi jatah bulanan untuk Adzam.
Yakni senilai Rp 25 juta setiap bulannya.
Meski biaya hidup Adzam sudah ditanggung Sule, Nathalie Holscher kini tetap mati-matian cari uang.
Pasalnya ia punya dua adik yang harus ia biayai hidupnya.
Namun, Nathalie Holscher mendadak isyaratkan tolak bantuan Sule.
Ia mengaku bisa melakukan semuanya sendiri.
Waduh, bakal putus hubungan dengan Sule?
Meski putranya tetap mendapat nafkah dari Sule, Nathalie Holscher ternyata enggan hanya berpangku tangan pada mantan suami.
Diketahui, dari hasil keputusan sidang cerai, Sule wajib memberi nafkah sebesar Rp25 juta per bulan untuk Adzam Adriansyah Sutisna.
Usut punya usut, uang tersebut ternyata tak termasuk untuk biaya sekolah Adzam di masa depan.
Oleh karenanya, Nathalie Holscher menegaskan dirinya tetap akan mencari nafkah untuk membiayai masa depan anaknya.
Seperti artis lain, Nathalie Holscher mengaku sudah memiliki rencana untuk mendaftarkan Adzam ke bangku sekolah sejak sekarang.
"Kan aku punya geng ada Aurel di situ, habis dari situ karena aku telat (mendaftarkan Adzam sekolah), enggak bisa antri lagi, full kak," ucap Nathalie dalam kanal YouTube Tya Ariestya, (15/9/2022).
"Aku masih cari-cari (sekolah untuk Adzam)."
Tya Aristya lantas menyinggung keterlibatan Sule dalam pendidikan Adzam terutama soal biaya.
"Itu semua akan di-cover Kang Sule dong?," tanya Tya.
Namun, Nathalie menjelaskan ia enggan meminta uang lebih pada Sule, termasuk soal biaya sekolah Adzam kelak.
Bukan ingin memutus hubungan, Nathalie enggan menyusahkan Sule.
"Aku enggak mau nyusahin, ngerti enggak sih," ucap Nathalie.
"Kan Kang Sule mampu," sahut Tya.
"Kalau akunya bisa, Kang Sule bisa, apa salahnya kalau kita berdua," sambung Nathalie.
Ibu satu anak itu memiliki prinsip ogah meminta-minta kepada mantan suaminya.
Meski bagaimana pun Adzam juga anak Sule.
Kini, Nathalie juga kerap mengambil job di televisi dan aktif di kanal YouTube-nya demi mencari nafkah.
"Intinya kamu enggak mau minta-minta?," ujar Tya.
"Enggak mau aku enggak bisa begitu," jawab Nathalie," balas Nathalie.
"Tapi aku yakin Kang Sule insyaAllah lah, kalau untuk anak, aku kenal Kang Sule udah lama banget" kata Tya.
Artikel ini telah tayang di Sosok.id dengan judul Bulat Tekad Nathalie Holscher, Ogah Andalkan Sule untuk Biayai Sekolah Anaknya, Pilih Cari Nafkah untuk Masa Depan Adzam: Aku Enggak Mau
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar