GridFame.id - LinkAja menjadi salah satu dompet digital andalan saat bertransaksi.
Berbagai kebutuhan barang maupun jasa bisa dilakukan melalui satu aplikasi saja.
Melalui LinkAja, pengguna dapat membayar tagihan listrik, membeli pulsa atau paket data, membeli voucher games hingga berbagi uang ke teman atau anggota keluarga lainnya.
Aplikasi LinkAja juga selalu memberikan promo menarik, ada yang berlaku dalam beberapa bulan, ada juga yang sepanjang tahun.
Contoh promo seperti bebas paket data untuk jenis transaksi tertentu, potongan biaya administrasi, cashback hingga gratis biaya pengiriman makanan.
Bukan hanya ratusan tetapi ribuan merchant sudah tergabung ke dalam aplikasi LinkAja.
Dengan kata lain, Anda bisa bertransaksi menggunakan aplikasi ini pada banyak toko online atau pun offline di seluruh tanah air.
Tinggal pilih kategori merchant yang hendak Anda cari, mulai dari makanan, hiburan, transportasi hingga lembaga keuangan, sesuaikan dengan kota tempat tinggal.
Bukan itu saja, pengguna juga bisa transfer saldo LinkAja ke rekening bank, loh.
Bagaimana caranya?
Simak di sini cara transfer saldo LinkAja ke rekening bank himbara.
Baca Juga: Cara Daftar LinkAja Paylater, Bebas Pilih Mitra Untuk Bayar Tagihan Hingga Beli Tiket
Dilansir dari laman resmi linkaja.id, pengguna LinkAja bisa mengirimkan saldo ke Bank dengan syarat sudah upgrade akun LinkAja ke layanan Full Service.
Transfer saldo ke Bank Himbara (Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI, dan Bank BTN) hanya dikenai biaya admin Rp 1,000.
Selain Bank Himbara, Sobat LinkAja juga bisa transfer saldo ke bank lainnya seperti BCA, CIMB Niaga, BSI, Permata Bank, Bank Danamon, dan masih banyak lagi.
Bagi pengguna yang ingin mengirimkan saldo ke Bank, berikut tata caranya:
1. Pilih menu Kirim Uang di aplikasi LinkAja
2. Pilih Rekening Bank
3. Pilih Bank Tujuan
4. Masukkan nomor rekening yang dituju
5. Masukkan nominal uang yang akan dikirim
Baca Juga: Bukan Cuma Bebas Antre, Ini Deretan Keuntungan Bayar PBB Pakai LinkAja
6. Periksa kembali nama Pemilik Rekening dan jumlah uang yang akan dikirimkan
7. Jika sudah sesuai, masukkan PIN LinkAja Anda dan tunggu sampai transaksi berhasil
Mudah bukan?
Semoga informasi ini dapat membantu.
Baca Juga: Cara Belanja di JD.ID Bayar Pakai LinkAja, Pakai Dua Trik Ini Untuk Menyambungkan Akun
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar