Dilansir dari laman resmi linkaja.id, berikut ini cara pesan dan bayar Gojek pakai saldo LinkAja:
1. Buka aplikasi Gojek
2. Pilih 'Lainnya' pada menu Gopay
3. Pilih 'Pengaturan', lalu 'Atur Metode Pembayaran'
4. Pilih 'Hubungkan' pada metode pembayaran LinkAja, jika opsi LinkAja belum muncul, tutup aplikasi dan coba kembali dari poin 1
5. Konfirmasi nomor handphone Anda, lalu pilih Lanjut, Anda akan diarahkan kelaman berikutnya
6. Masukkan PIN LinkAja dan pilih 'Lanjutkan'
7. Masukkan kode verifikasi yang akan dikirim melalui SMS, lalu pilih 'Proses'
8. Anda sudah berhasil menambahkan LinkAja sebagai metode pembayaran
Anda bisa menjadikan LinkAja sebagai opsi pembayaran utama melalui menu 'Pengaturan' dan sekarang Anda bisa menikmatinya untuk pembayaran Gojek.
Baca Juga: Barang Langsung Diantar ke Rumah Tanpa Ribet! Ini Cara Belanja di Klik Indomaret Bayar Pakai LinkAja
Source | : | Linkaja.id |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar