GridFame.id - Ini hal yang harus dilakukan jika akun DANA teridentifikasi penipuan.
DANA merupakan salah satu aplikasi dompet digital yang kini tengah populer.
Apakah Anda salah satu penggunanya?
Di era yang serba cepat ini, DANA sangat membantu aktivitas transaksi sehari-hari.
Sebab selain untuk menyimpan saldo digital, DANA bisa digunakan untuk melakukan pembayaran.
Baik itu di platform online atau di merchant.
Tenang saja, DANA sangat aman untuk bertransaksi karena diawasi langsung oleh BI.
Sehingga, aktivitas yang mencurigakan pun langsung ditindak oleh DANA.
Nantinya, akun DANA bakal terindetifikasi pelanggaran jika ada aktivitas atau hal-hal yang mencurigakan.
Lalu, bagaimana jika hal tersebut terjadi pada akun DANA Anda?
Apa yang harus dilakukan?
Sebelumnya, Anda harus tahu apa penyebab akun DANA Anda teridentifikasi penipuan.
Pertama, nomor KTP atau nomor ponsel digunakan oleh orang lain.
Yang kedua, ada aktivitas transaksi yang mencurigakan yan terdeteksi di akun Anda.
Melansir dari Dana.zendesk.com, Anda bisa melaporkan masalah tersebut ke DAN.
Caranya dengan cara mengirim email ke help@dana.id.
Atau Anda juga bisa langsung menghubungi customer service dengan cara klik di sini.
Pada halaman customer service tersebut, isi formulir yang tersedia di sana, meliputi;
Terakhir, klik Kirim dan tunggu pihak DANA menghubungi Anda.
Semoga informasinya bermanfaat!
Baca Juga: Wah, Bisa Dapat Cashback Biaya Admin 100%! Begini Cara Melunasi Tagihan Kartu Kredit Pakai DANA
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar