GridFame.id -
Siapa yang utang pinjolnya sudah menumpuk?
Masyarakat pasti sudah tak asing lagi dengan pinjol atau pinjaman online.
Pasalnya, aplikasi pinjol kini beredar luas di media sosial.
Bahkan, pinjol sudah menjadi iklan di platform seperti youtube maupun tiktok atau twitter.
Namun, anda harus waspada ketika memilih pinjol.
Jangan sampai terjebak dalam pinjol ilegal yang memiliki resiko tinggi.
Ciri-ciri pinjol ilegal anda bisa baca disini Ini Dia 9 Ciri-ciri Pinjol Ilegal yang Beredar Menjerat Masyarakat, Jangan Mau Dibodohi!
Nah, ketika pinjam di pinjol pastikan anda bisa mengembalikannya.
Lantaran jika salah mengatur keuangan malah utang pinjol bisa menumpuk.
Alhasil anda harus galbay dan kena teror dc.
Berikut ini merupakan tips untuk mengatasi utang pinjol yang menumpuk.
Melansir dari akun TikTok @titikmulai memberikan 3 tips melunasi utang pinjol yang menumpuk:
1.Usahakan bayar utang secepatnya.
Kalau masih ada aset, jual atau gadaikan. Kalau masih ada saudara atau temen, coba pinjam mereka.
Pokoknya jangan biarkan utang pinjol berbunga terus menerus.
Tetapi ingat, kalau kamu gadai atau pinjem dari temen atau keluarga, anda harus ada itikad untuk membyar mereka
2. Bisa nego minta keringanan.
Anda bisa nego minta keringanan, entah itu cicil utang lebih lama.
Atau minta untuk bunganya dikurangin
3. Kalau diteror atau dilecehkan, ganti nomor kalau perlu.
Dan beritahu kontak sekitar untuk tidak perlu menanggapi opesan dari debt collector.
Anda bisa laporkan teror pinjol ke patrolisiber.id atau kontak OJK 157 atau WA 081157157157.
Dan jangan pernah ngajuin pinjol lagi untuk menutup utang pinjol.
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar