GridFame.id - Makin banyak yang mengeluarkan fitur paylater, salah satunya adalah DANA.
Bahkan, sudah banyak juga yang memakainya.
Ada banyak jenis transaksi yang bisa dilakukan pakai DANA PayLater, antara lain BELI PULSA, Paket Data, Token Listrik hingga melunasi iuran BPJS setiap bulan.
Bagi yang sudah berhasil menerima limit dan sudah sering melakukan transaksi pakai DANA PayLater, mungkin akan panik jika tiba-tiba layanan tersebut tidak bisa digunakan.
Masalah diatas biasanya ditandai dengan fasilitas DANA PayLater tidak muncul di aplikasi DANA padahal sudah berhasil mengaktifkan dan menerima limit.
Selain itu, ada juga kasus transaksi menggunakan DANA PayLater gagal, padahal saldo atau limit masih mencukupi.
Nah, apabila suatu saat menjumpai masalah serupa, besar kemungkinan disebabkan oleh beberapa hal sebagai berikut :
Penyebab pertama kenapa DANA PayLater tidak bisa digunakan mungkin karena mempunyai tagihan DANA PayLater yang belum dibayar padahal sudah lewat jatuh tempo.
Jika demikian, maka sebagai sanksi pihak DANA akan membekukan limit sementara.
Penyebab kedua mungkin berasal dari pelanggan kebijakan dan privasi yang dilakukan pengguna.
Pelanggaran tersebut bisa terjadi secara sengaja maupun tidak sengaja.
Baca Juga: Kapan Fitur DANA Paylater Muncul? Begini Penjelasan Pihak DANA
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar