Cerita tersebut dibeberkan oleh salah satu warganet dengan username @ay*****.
Awalnya ia berniat ingin mengikuti giveaway di media sosial.
Kemudian, ia menemukan salah satu postingan dengan terdapat link saldo DANA Kaget.
Warganet itu mengklik link yang dikiranya mendapatkan saldo gratis.
Dikiranya bakal mendapatkan saldo gratis, malah terkena scam.
Memang modus penipuan saldo DANA Kaget ini banyak korbannya.
Bahkan, ada yang langsung mengirimkan link melalui WA.
Lalu bagaimana cara membedakan link DANA Kaget asli dan palsu?
1. Biasanya link DANA Kaget yang asli berawalan url https://link.dana.id/kaget?c=*****.
2. Jangan sembarangan klik link dari anonim atau tak dikenal.
3. Kemudian, jangan pernah tergiur mendapatkan jumlah nominal saldo yang besar.
4. Kalau sudah terlanjur klik link scam tersebut, sebaiknya langsung ganti password akun DANA
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar