GridFame.id - Modus penipuan memang beragam caranya.
Terutama modus penipuan secara online yang bisa membuat korban tertipu hingga ratusan juta.
Korban bahkan terkadang tak sadar kalau dirinya sedang menjadi korban penipuan.
Modus penipuan mulai dari scam dengan link undangan, phising hingga salah transfer yang paling banyak menelan korban.
Salah satu modus yang ramai sedang banyak dibicarakan adalah salah transfer.
Dimana penipu akan mengaku baru saja salah transfer ke rekening korban.
Ia pun menuntun korban untuk mengembalikan uang yang masuk ke rekening.
Alhasil malah uang yang ada di rekening korban diambil oleh pihak penipu.
Seperti yang dialami baru-baru ini oleh artis Rico Ceper.
Sang istri yang mengalami kejadian tersebut sampai tak bisa tidur karena kehilangan uang hingga Rp 50 juta.
Apa ciri-ciri modus penipuan salah transfer?
Baca Juga: Waspada Biar Tak Terjebak! Ini Ciri Investasi Skema Ponzi yang Bikin Bangkrut
Melansir dari Tribunnews.com, Riico Ceper mengaku bingung ke mana hendak melaporkan kasus penipuan yang merugikannya puluhan juta rupiah.
Ia baru-baru ini menjadi korban modus penipuan kelebihan bukti transfer yang merugikannya.
Tak tanggung-tanggung, uang sebesar Rp 50 juta lenyap begitu saja.
Meski rugi kehilangan uang puluhan juta rupiah, Rico Ceper belum berniat melaporkan masalahnya tersebut.
Lebih lanjut Rico Ceper mengaku belum mengetahui langkah hukum yang bakal ditempuhnya setelah menjadi korban penipuan.
Agar tak tertipu, ada beberapa ciri-ciri yang wajib diketahui untuk modus penipuan ini:
1.Bukti screenshot palsu, ciri bukti transfer palsu:
- Ukuran font tidak seragam
- Tulisan tidak rapi berantakan
- Warna tulisan serta tebal tipisnya berbeda
2. Modus penipuuan salah transfer menggunakan file.APK
Untuk menghindarinya pastikan selalu melakukan pengecekkan resi dan jangan langsung percaya pada orang lain.
Baca Juga: Ciri-ciri Aplikasi Pinjol yang Ternyata Tertedektsi Scam atau Phising
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar