GridFame.id - Ini tips buat yang mau ambil asuransi kesehatan untuk orang tua agar preminya bisa murah.
Asuransi kesehatan menjadi salah satu hal yang penting untuk dimiliki.
Sebagaimana diketahui, asuransi kesehatan berfungsi sebagai proteksi finansial.
Asuransi kesehatan akan melindungi finansial kita jika suatu saat terkena sakit.
Jadi, kita tak perlu menyiapkan uang untuk biaya rumah sakit.
Berbeda dengan asuransi jiiwa, asurani kesehatan ini diajurkan untuk dimiliki seluruh anggota keluarga.
Soalnya, kita tak tahu kapan akan jatuh sakit dan berapa biaya yang akan dibutuhkan nanti.
Untuk itu, asuransi kesehatan dianjurkan untuk dibeli sejak dini karena preminya bakal lebih mahal jika diambil nanti-nanti.
Namun, bagi yang baru mau membelikan asuransi kesehatan untuk orang tuanya, ada beberapa tips agar bisa dapat premi murah.
Apa saja tipsnya?
Simak sampai tuntas, yuk!
Baca Juga: Ahli Waris Ikut Dapat Untung, Ini 4 Jenis Asuransi Jiwa yang Cocok Untuk Orang Tua
Asuransi kesehatan yang diambil di usia lanjut sudah pasti preminya lebih mahal.
Namun, ada beberapa tips agar preminya tidak membengkak.
Jika ingin premi tak terlalu mahal, Anda bisa memilih asuransi kesehatan tradisional.
Soalnya, biaya premi asuransi kesehatan unitlink jauh lebih mahal.
Selain itu, di usianya yang sudah lanjut, orang tua tidak membutuhkan investasi.
Biaya premi asuransi kesehatan untuk orang tua memang relatif mahal.
Namun, Anda bisa menekan harga preminya dengan cara memilih cakupan manfaat yang sesuai.
Untuk melakukannya, Anda harus berkonsultasi dengan dokter untuk melakukan pengecekan.
Baca Juga: Mau Beli Asuransi Untuk Bisnis Atau Usaha? Simak Informasi Berikut Ini
Meski tak membuat premi lebih murah secara langsung, setidaknya uang yang Anda bayarkan bisa tepat sasaran.
Selain itu, pertimbangkan fasilitas rumah sakitnya juga.
Jika ingin premi yang lebih murah, maka pilihlah kamar standar.
Tips selanjutnya adalah ambil asuransi kesehatan sebelum terdiagnosis, yakni secepatnya.
Mumpung belum terdiagnosis penyakit, Anda bisa membeli asuransi kesehatan untuk orang tua dengan segera.
Soalnya, kalau sudah terdiagnosis penyakit, tak hanya risiko premi mahal tapi juga ada risiko pendaftaran ditolak.
Semoga informasinya bermanfaat!
Baca Juga: Simak Keuntungan dan Kerugian Membayar Premi Asuransi dengan Kartu Kredit
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Hani Arifah |
Komentar