Find Us On Social Media :

Kalau Anda Tidak Mau Menatap Mata Orang Lain Saat Bicara Artinya Bukan Canggung, Tapi Otak Anda Sedang Capek

Anda sering tidak mau melihat mata lawan bicara saat berbicara?

Itu ada hubungannya dengan otak kita.

Otak manusia juga sulit untuk memikirkan kata-kata yang tepat saat bicara, sambil berkonsentrasi melihat wajah lawan bicara.

Dampak ini lebih terlihat ketika seseorang mencoba mengatakan kata-kata yang sulit dan tidak biasa.

Misalnya saat sedang bercerita di depan kelas, proses ini menggunakan bagian otak yang sama dengan menjaga kontak mata.

Baca Juga: Selain Diberi ASI Oleh Sarwendah, Betrand Peto Juga Diperlakukan Lembut Berbeda Oleh Sarwendah

Percobaan Peneliti

Peneliti di Universitas Kyoto, Jepang, mencoba meneliti ini.

Para peneliti meminta 26 peserta penelitian untuk memainkan permainan kata sambil melihat ke arah wajah dari sebuah komputer.

Peneliti menemukan bahwa ketika peserta melihat ke arah mata pada wajah dalam gambar, mereka kesulitan untuk menemukan hubungan antar kata.

Kata peneliti, meskipun kontak mata dan proses bicara terlihat diproses sendiri-sendiri di otak kita, namun orang seringkali mengalihkan pandangan dari lawan bicara dalam percakapan.

Menurut peneliti, ini merupakan tanda bahwa otak sedang capek karena mengendalikan terlalu banyak informasi.

Ini artinya ada gangguan yang terjadi di antara proses mata memperhatikan lawan bicara dan proses bicara dengan kata yang tepat. (Avisena)