Orang yang sakit dapat melepaskan virus ke udara dengan batuk atau berbicara.
Partikel-partikel virus yang ada di udara kemudian dapat masuk melalui mata, mulut, atau hidung.
"Orang-orang juga dapat tertular Covid-19 jika mereka menghirup percikan cairan dari orang dengan Covid-19 yang batuk atau mengembuskan tetesan,"
"Inilah sebabnya mengapa penting untuk menjaga jarak fisik lebih dari 1 meter (3 kaki) dari orang yang sakit."tulis WHO
Selain itu, Covid-19 juga bisa menyebar ketika seseorang menyentuh permukaan benda sudah dihinggapi virus corona di atasnya.
Karena itu, pakar kesehatan merekomendasikan disinfektan secara teratur untuk barang-barang yang sering disentuh seperti gagang pintu, telepon, dan meja.
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Corona Bisa Menular Lewat Air Mata Orang Positif Virus Corona? Penjelasan Ahli