Find Us On Social Media :

Bikin Cepat Busuk, 5 Buah Untuk Menu Buka Puasa Ini Jangan Ditaruh di Dalam Kulkas!

Yoghurt buah-buahan

GridFame.idPada umumnya, orang mengonsumsi buah untuk mendapatkan berbagai manfaat baik untuk tubuh, seperti serat, kolagen, maupun vitamin C.

Menurut Centers for Disease Control and Prevention, mengonsumsi makanan segar, termasuk buah memberikan manfaat kesehatan yang penting.

Tetapi kadang-kadang buah dan sayuran mentah dapat menyebabkan keracunan makanan dari kuman berbahaya seperti Salmonella, E. coli, dan Listeria.

Baca Juga: Biasanya untuk Kebersihan Miss V, Ternyata Air Rebusan Daun Sirih Bisa Jadi Hand Sanitizer

Karena bukan hanya makanan mentah yang berasal dari hewan yang bisa saja terkontaminasi, tetapi sayuran dan buah-buahan juga dapat terkontaminasi.

Oleh karenanya, Centers for Disease Control and Prevention menyarankan untuk melakukan langkah keamanan pangan, salah satunya dengan mencuci atau membersihkan makanan.

- Cuci tangan selama 20 detik dengan sabun dan air sebelum, selama, dan setelah menyiapkan makanan dan sebelum makan.

- Cuci peralatan, talenan, dan meja dapur dengan sabun dan air yang panas.

- Bilas buah dan sayuran segar di bawah air mengalir.

Hal ini perlu dilakukan mengingat kuman yang menyebabkan keracunan makanan dapat bertahan hidup di banyak tempat dan menyebar di sekitar dapur.

Biasanya, untuk menjaga buah dan sayuran agar tetap segar, kita akan menaruhnya ke dalam lemari pendingin.

Baca Juga: Ini Dia 10 Jus yang Jadi Obat Herbal Cegah Corona Untuk Buka Puasa

Lemari pendingin atau kulkas memang bisa membuat makanan tahan lama dan tak cepat busuk.

Tapi sebaiknya, penting untuk kita mengetahui jenis buah yang tidak boleh disimpan di dalam kulkas karena bisa memengaruhi kualitasnya.

Karena jika salah memasukkan jenis buah-buahan ke dalam lemari pendingin justru bisa membuat buah-buahan jadi cepat busuk, rasanya menjadi tidak enak, dan tidak lagi segar.

Berikut 5 buah-buahan yang sebaiknya tidak disimpan ke dalam lemari pendingin.

1. Alpukat

Kalau buah alpukat yang kita beli belum matang, sebaiknya jauhi dari kulkas.

Ketika kena suhu dingin dari kulkas, alpukat justru tidak akan matang, melainkan semakin cepat membusuk sehingga tidak bisa dimakan.

Namun ketika matang, kita bisa menyimpannya di dalam kulkas biar tahan lebih lama.

2. Mangga

Sama seperti alpukat, buah mangga yang belum matang sempurna juga enggak seharusnya disimpan dalam kulkas.

Karena rasanya tidak akan manis dan tidak segar seperti biasanya.

Namun, jika buah mangga sudah matang, bukan berarti kita bisa menyimpannya dalam lemari pendingin, justru kita bisa menyimpannya dalam kantung plastik.

Baca Juga: 10 Bahan Makanan Ini Tak Akan Kedaluwarsa & Pas Jadi Stok Selama Wabah Corona!

3. Melon dan semangka

Buah melon dan semangka sebaiknya jangan pernah dimasukan ke kulkas.

Air buahnya akan mengering dan buah melon maupun semangka tidak bakalan bisa matang dengan sempurna.

Namun ketika buah melon dan semangka sudah dipotong-potong, akan jauh lebih baik disimpan dalam kulkas dan ditutup dengan plastic wrap supaya tetap segar.

 

4. Pisang

Begitu pula dengan buah pisang. Buah pisang sebaiknya diletakan di ruangan yang hangat karena bisa membuatnya matang sempurna.

Begitu masuk dalam kulkas, proses kematangan buah pisang akan terhenti, sehingga akhirnya buah pisang jauh lebih cepat cokelat dan membusuk.

Baca Juga: Luar Biasa! Tak Hanya Nikmat, Konsumsi Ragam Makanan Lezat Ini Rupanya Juga Berkhasiat Jadi Obat Herbal Cegah Radang Tenggorokan, Kok Bisa?

5. Buah citrus

Buah citrus, seperti lemon, jeruk, jeruk nipis, dan sejenisnya akan jauh lebih baik jika tidak disimpan dalam kulkas.

Ketika disimpan dalam kulkas, buah citrus akan kehilangan airnya dan terasa sangat kering.

Namun, kalau memang mau menyimpannya lebih lama, lebih baik simpan buah citrus dalam kantung plastik di dalam laci kulkas yang biasanya ada di paling bawah.

Itulah 5 jenis buah yang sebaiknya tidak disimpan di lemari pendingin.

 

 

Artikel Telah Ditayangkan di health.grid.id dengan Judul, 5 Buah yang Sebaiknya Tidak Disimpan Dalam Lemari Pendingin Karena Mudah Busuk