"Saat itu aku udah sekuter, selebritis kurang terkenal. Jadi kayak udah syuting tapi orang kalau ngelihat selalu gini 'Itu siapa ya? Kayak artis pernah lihat' gitu kan. Jadi begitu, kalau udah berpikir panjang 'Emm, mbak tu Bunga Citra Lestari ya?' gitu. Jadi suka kebalik-balik namanya gitu kan," terangnya.
Meski begitu, tetap saja ada yang masih mengenalnya dan meminta wawancara padanya.
"Nah, tapi karena sekuter itu, walaupun ikut seminar kan mereka mungkin seneng nih ada artis yang ngikut nih. Diwawancara hari pertama, 'Mbak ada mau pakai jilbab? Eh kenapa ikut seminar? Mau ada pakai jilbab nggak?', 'Ya ada sih pengen pakai jilbab, tapi belum tahu nih kapan'," tambahnya.
Hingga akhirnya, ia mulai terjebak dengan hijab karena seminar di hari kedua.
"Hari kedua seminar, aku pakai jilbab. Dari rumah ya karena biar sesuai acara aja sesuai konsep. Eh tahunya pas abis ashar dibilangin 'Alhamdulillah nih hari kedua seminar kita ada salah satu peserta yang memutuskan pakai jilbab'. Terus aku dalam hati bilang, 'Gila tu orang yakin banget baru seminar 2 hari udah mau pakai jilbab'. Aku kan masih main banget saat itu, anak nongkorng bangetlah," ceritanya.
Baca Juga: Sudah Bisa Kembali Salat Jumat di Masjid, Begini Peraturan dan Protokol Kesehatan yang Harus Diikuti
Dan terkejutlah Zaskia bahwa ternyata orang yang dimaksud adalah dirinya.
"Terus (MC nya ngomong), 'Yuk kita panggil, kita minta sharing-nya, minta ceritanya kenapa tiba-tiba dia memutuskan pakai jilbab. Kita panggil Zaskia Adya Mecca'," lanjutnya.
"Terus gue kayak bengong, 'Siapa yang bilang gue pakai jilbab? Wah ini apa-apan'. Terus lagi yang ikut 300 orang, ikut seminar di tahun 2005 itu bayarnya hampir 2 juta, jadi kan yang ikut kelas menengah ke atas. Orang-orang yang akan aku temuin di mall gitu. Bukan orang yang 'ah udalah gue nggak akan ketemu lagi'. Orang-orang yang pasti ketemulah, di Jakarta Selatan juga," ujar Zaskia panik.
Ia pun memantapkan hati untuk memberitahu orang-orang niatnya berhijab saat itu hanyalah untuk menghargai acara.