Find Us On Social Media :

Ingin Hidup Sehat? Cara-Cara Alami Ini Bisa Turunkan Darah Tinggi Tanpa Harus ke Dokter Lho

Cara alami atasi darah tinggi

GridFame.id - Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah kondisi ketika tekanan darah di 130/80 mmHg atau lebih.

Hipertensi memiliki istilah silent killer atau penyakit yang membunuh secara diam-diam.

Hal ini karena penderita hipertensi umumnya tidak mengalami gejala apa pun, sampai tekanan darahnya sudah terlalu tinggi dan mengancam nyawa.

Baca Juga: Obat Alami Sakit Leher Belakang Ini Mudah Ditemukan dan Nyeri Hilang dalam Hitungan Detik!

Jika tidak segera ditangani, hipertensi bisa menyebabkan munculnya penyakit-penyakit serius yang mengancam nyawa, seperti gagal jantung, penyakit ginjal, dan stroke.

Ternyata, tekanan darah tinggi bisa dikontrol dengan modifikasi atau perubahan gaya hidup.

Cara-cara ini  tidak sulit dilakukan untuk menurunkan darah tinggi.

Mengurangi asupan natrium dan garam merupakan salah satu cara menurunkan darah tinggi alami dan cepat.

Dengan menurunkan konsumsi garam dan natrium, penderita hipertensi bisa menurunkan tekanan darah tinggi sampai 5-6 mm Hg.

Secara umum, batas konsumsi natrium maksimal 2.300 miligram per hari.

Baca Juga: Dalam 5 Menit, Obat Vertigo Alami Ini Ampuh Hilangkan Sakit Kepala

Untuk mengurangi natrium dan garam dalam keseharian, upayakan untuk selalu membaca label makanan.

Pertimbangkan makanan rendah sodium. Minimalkan makan makanan olahan yang biasanya banyak mengandung natrium untuk proses pengawetan.

Selain itu, jangan dibiasakan untuk menambahkan garam terlalu banyak dalam makanan.

Tekanan darah tinggi seseorang bisa naik selang beberapa menit setelah seseorang kelar merokok.

Berhenti merokok bisa menjadi cara menurunkan darah tinggi secara cepat dan alami. Setop merokok juga bisa jadi cara mengurangi risiko penyakit jantung dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.Peran kafein dalam memengaruhi tekanan darah hingga kini jamak diperdebatkan ilmuwan.

Baca Juga: Tak Perlu Ke Salon Lagi! Ini Obat Alami yang Ampuh Hilangkan Uban Rambut Putih Dalam Sekejap

Produk berkafein seperti kopi, teh, cokelat, soda, dan minuman berenergi disebut bisa meningkatkan tekanan darah hingga 10 mm Hg bagi orang yang jarang mengonsumsinya.

Namun, orang yang rutin minum asupan berkafein kemungkinan tekanan darahnya naik tidak terlalu signifikan.

Kendati demikian, pertimbangkan efek jangka panjang konsumsi kafein pada tekanan darah yang rentan meningkat.

Untuk itu, baiknya Anda mengurangi atau membatasi asupan berkafein apabila sedang menurunkan tekanan darah tinggi.

Sejumlah penelitian menunjukkan, diet rendah karbohidrat dan gula bisa efektif menurunkan tekanan darah tinggi.

Studi pada 2010 menungkapkan, diet rendah karbohidrat bisa menurunkan tekanan darah 4,5 sampai 5,9 mm Hg.

Diet rendah karbohidrat dan gula dapat membuat seseorang merasa kenyang lebih lama. Karena umumnya orang jadi lebih banyak makan protein.

Baca Juga: Yuk! Atasi Sakit Radang Tenggorokan Dengan Bahan-Bahan Alami IniAsupan tinggi kalium termasuk makanan yang bisa menurunkan darah tinggi.

Melansir Medical News Today, kalium adalah mineral penting yang bisa membantu mengikat natrium dan melancarkan peredaran darah.

Beberapa makanan penurun hipertensi yang bisa menjadi cara menurunkan darah tinggi secara cepat dan alami di antaranya: Sayuran untuk menurunkan darah tinggi seperti bayam, kangkung, kale, tomat, kentang.

Buah yang dapat menurunkan darah tinggi seperti melon, pisang, alpukat, jeruk, aprikot.

Susu dan yoghurt Tuna dan salmon Kacang-kacangan dan biji-bijian.

Beri-berian seperti stroberi, blueberry, rasberry, blackberry juga termasuk buah yang dapat menurunkan darah tinggi.

Buah tersebut kaya akan senyawa alami polifenol yang baik untuk menjaga kesehatan jantung, menurunkan risiko stroke, dan menurunkan tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Resep Ikan Cue Daun Melinjo, Menu Sederhana yang Bikin Nasi Di Rumah Jadi Cepat Habis

Makan makanan yang kaya magnesium bisa menjadi cara menurunkan darah tinggi secara alami dan cepat.

Magnesium adalah mineral penting yang bisa membantu pembuluh darah tetap rileks. 

Bisa juga mengonsumsi asupan yang kaya magnesium seperti sayuran, susu, kacang-kacangan, ayam, dan biji-bijian. 

Kurangi stres juga bisa memicu tekanan darah tinggi.

Penyakit darah tinggi juga semakin sulit dikontrol apabila stres dibarengi pola makan tidak sehat, minum alkohol, dan merokok.

Untuk itu, cara menurunkan darah tinggi secara cepat dan alami perlu melibatkan pengelolaan stres penderita.

Baca Juga: 6 Obat Alami Gondongan di Leher Dijamin Bikin Langsung Kempes!

Kurangi stres dengan mengurai penyebab utama stres. Lalu coba cari solusinya.

Jika dirasa terlalu sulit menghilangkan stres, coba ubah cara pandang dengan pemahaman tidak semua hal bisa kita dikendalikan.

Sebisa mungkin untuk menghindari pemicu stres dan luangkan waktu untuk bersantai agar pikiran rileks.

Pastikan tidur yang cukup di malam hari Susah tidur bisa memengaruhi tekanan darah, terutama bagi orang berusia di atas setengah baya. Pasalnya, tekanan darah baru bisa turun saat Anda tertidur.

Studi mengungkapkan, tidur kurang dari tujuh jam setiap hari bisa meningkatkan risiko hipertensi.

Cara menurunkan tekanan darah tinggi secara cepat dan alami, juga harus dipastikan untuk tidur cukup di malam hari.

Baca Juga: Terbongkar Rahasia Membuat Cireng yang Kriuk Dan Kenyal Ala Pedagang Gorengan, Kuncinya Pada Perbandingan Tepungnya

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Menurunkan Darah Tinggi secara Alami dan Cepat"