Find Us On Social Media :

Cara Mengatasi Perut Kembung dengan Alami, Dijamin Langsung Lega!

Ilustrasi - Cara mengatasi perut kembung dengan alami

5. Menarik napas dalam-dalam

Melakukan teknik pernapasan dalam menggunakan diafragma, bisa membantu mengatasi perut kembung.

Untuk bisa merasakan manfaatnya, Anda perlu berlatih dengan teknik pernapasan ini secara perlahan dan rutin.

6. Memijat perut

Memijat bagian perut, bisa mengurangi rasa kembung.

Pijatlah perut selama 15 menit sebanyak dua kali sehari, selama tiga hari.

Namun jika sedang menjalani kehamilan, sebaiknya lebih berhati-hati dalam melakukan pijatan.

Baca Juga: Berikut Cara Alami Redakan Nyeri Haid Dalam 5 Menit, Hindari Makanan dan Minuman Ini!

7. Mengonsumsi probiotik

Probiotik adalah mikroorganisme hidup, atau bakteri baik yang bisa memberikan manfaat di saluran pencernaan.

Contoh probiotik yang dapat kita konsumsi adalah yogurt, kefir, tempe, dan kimchi.

8. Mengonsumsi rempah-rempah

Mengonsumsi beberapa jenis rempah, merupakan salah satu cara mengatasi perut kembung secara alami.

Rempah yang dapat digunakan untuk meredakan perut kembung antara lain jahe, jintan, dan daun basil.

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 17 Cara Mengatasi Perut Kembung yang Bisa Dicoba di Rumah