Find Us On Social Media :

Butuh Bantuan Uang Sekolah Untuk Anak? Warga Jakarta Yuk Segera Daftarkan ke KJP PLUS Cuma Sampai 25 Juni 2021!

Pendaftaran KJP Plus

GridFame.id - KJP Plus (Kartu Jakarta Pintar Plus) merupakan bantuan dari pemerintah DKI Jakarta untuk warganya yang membutuhkan biaya sekolah.

Bantuan ini bisa di dapatkan untuk warga yang tinggal di Jakarta.

Warga asli DKI maupun non DKI juga bisa lho mendaftar untuk KJP Plus ini!

Besaran dana KJP Plus ini bergantung dari tingkat pendidikan masing-masing anak.

Setiap bulannya, bisa ditarik maksimal Rp 100 ribu per bulan dan bisa ditarik melalui bank DKI Jakarta.

Beberapa bulan lalu sudah sempat cair, kini pemerintah kembali membuka pendaftaran bagi yang ingin mendaoat bantuan tersebut.

Baca Juga: Cair Rp 300 Ribu! Pencairan BST Diperpanjang Hingga Juni 2021, Bagi Yang Belum Terdaftar Simak Cara dan Link Pendaftarannya Di Sini