Jika kita hendak menyimpan buah, ada beberapa cara yang dapat dilakukan, menurut dr. Cindiawaty.
"Apel sebaiknya ditaruh di wadah atau tempat tersendiri dari buah dan sayuran lain, agar tidak mempercepat pembusukan makanan lainnya jika disimpan di kulkas. "Bungkus apel satu per satu atau masukkan ke kantung plastik yang dilubangi. Sedangkan pisang lebih bagus disimpan di suhu ruangan. Pilih pisang yang masih hijau sehingga lebih tahan lama," katanya.Sementara itu, Resi Listiani dari tim uji Dapur Saji, berbagi tips menjaga bumbu dapur lebih tahan lama.
"Untuk bawang putih, jahe, dan kunyit, kita bisa jadikan bubuk. Dan itu akan membuat bahan makanan lebih awet. Caranya, kita bisa mengeringkan di bawah sinar matahari langsung atau memasukkan bahan makanan di oven. Proses menyimpannya harus di dalam wadah kedap udara, karena rawan kutu dan jamur,"kata Resi.
Selain bumbu dapur, beberapa jenis bahan makanan lain juga bisa diproses menjadi aneka macam lauk kering.
"Makanan seperti kentang, tempe, dan ubi kering, itu jauh lebih awet daripada makanan yang basah," pungkasnya.
Baca Juga: Iseng-iseng lakukan Ini Pada Kompor Gas, Wanita Ini Terkejut Hasilnya Malah Bikin Seisi Rumah Panik! Jangan Teledor, Ini Tips Aman MemasakArtikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Menyimpan Makanan agar Tak Mudah Basi"