3. Menghilangkan Bau Tidak Sedap Dari Babat
Babat putih yang dibeli dari supermarket tetap perlu direbus kembali agar hilang baunya.
Rebus babat bersama dengan jahe dan daun salam selama setengah hingga satu jam.
Jika masih tercium bau tak sedapnya, ulangi kembali proses perebusan.
Babat yang dibeli dalam keadaan belum dicuci biasanya memerlukan dua hingga tiga kali proses perebusan, lalu babat juga direbus dalam keadaan utuh.
Nah, jika ketiga proses tersebut sudah dilakukan hingga babat bersih dan tidak berbau amis, babat siap untuk digunakan pada berbagai masakan.
Semua proses di atas otomatis membuat babat jadi empuk sekaligus juga menghilangkan bau tidak sedapnya.
Nah, itulah cara mengolah babat sapi ini agar teksturnya empuk dan enak saat disantap nanti.