Find Us On Social Media :

Dilarang Bawa HP saat Ujian SKD CPNS 2021! Lalu Bagaimana Cara Tunjukkan Sertifikat Vaksin ke Petugas? Berikut Penjelasannya

Ilustrasi tes CPNS

GridFame.id- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) mulai dilaksanakan oleh beberapa instansi.

Seperti diketahui, tahun ini ujian dilaksanakan dengan sistem CAT digunakan untuk meminimalkan kecurangan karena berbasis komputer dan dibatasi waktu yang tidak dapat diperpanjang.

BKN juga sudah mengingatkan kepada peserta barang apa saja yang boleh dan dilarang untuk dibawa ke ruang ujian.

Salah satu barang yang tak boleh dibawa ke ruang ujian adalah smartphone.

Padahal kita tahu bahwa peserta di Jawa, Bali, dan Madura harus memperlihatkan bukti vaksinasi minimal dosis 1 kepada pelaksana.

Lantas bagaimana solusi yang diberikan terkait hal tersebut?

Baca Juga: Hasil Tes Covid-19 Positif Saat Ingin Melaksanakan SKD CPNS 2021? Begini Prosedur Penjadwalan Ulang yang Ditawarkan BKN

Penjelasan terkait hal tersebut

Kepala Biro Humas, Hukum dan Kerja sama BKN, Satya Pratama buka suara terkait hal tersebut.

Dirinya mengatakan ada dua pilihan ketika peserta ujian SKD ingin menunjukkan sertifikat sebelum ujian berlangsung.

Pertama, dapat memperlihatkan dari smartphone masing-masing kemudian login ke aplikasi PeduliLindungi, ataupun mencetaknya secara langsung dan dibawa saat tes berlangsung.

“Bisa pakai gawai karena bukti vaksinasi diperlihatkan pada pintu masuk pertama atau di print,” ujarnya dikutip melalui Kompas (2/9/2021).

Setelah selesai melalui tahap tersebut, smartphone tidak boleh dibawa peserta hingga ke ruangan ujian.

Peserta harus menitipkan barang bawaannya, termasuk smartphone pada tempat yang sudah disediakan panitia sebelumnya.

“Gawai/ smartphone dititipkan di loker,” ujar Satya.

Baca Juga: Paling Sering Keluar! Berikut 20 Soal TWK SKD CPNS 2021 Lengkap Disertai Dengan Kunci Jawaban

Tips hadapi soal SKD CPNS 2021

Ada beberapa tips dan trik hadapi soal SKD CPNS 2021 diantaranya:

1. Coba pelajari soal dari tahun-tahun sebelumnya

Seperti diketahui, soal-soal SKD memiliki pola yang sama dan berulang setiap tahunnya, jadi tidak ada salahnya Anda coba pelajari soal-soal terdahulu untuk mengasah otak.

Hal ini juga sebagai pengingat pola mengerjakan jika suatu saat soal itu muncul dalam ujian.

Dikutip melalui Tribun, ini adalah salah satu tips dari peserta yang lolos rekrutmen pada periode sebelumnya yakni Lian Ifandri, KASN sebagai Analis Kebijakan.

Soal-soal tersebut juga dapat dipelajari, sehingga ketika mendapati soal sejenis saat ujian akan lebih mudah menyelesaikannya.

Baca Juga: Penting! Berikut Materi SKB CPNS 2021 Lengkap Disertai Ketentuan Peserta yang Lolos SKD

2. Teliti, tenang, dan fokus

Peserta harus tenang, teliti dan fokus dalam manajemen waktu. Pasalnya setiap kompetensi yang diujikan SKD menetapkan batas waktu berbeda.

Jika peserta tidak tenang maka akan cenderung gugup dan kurang fokus dalam mengerjakan.

Terlebih para peserta tidak hanya harus menjawab dengan bena, namun juga menyelesaikan soal dengan cepat.

3. Kerjakan dari yang paling mudah

Pastikan untuk mengerjakan soal yang dianggap mudah dahulu. Dengan cara ini peserta dapat menghemat waktu sekaligus menjawab soal-soal yang sulit dengan lebih leluasa dan maksimal.

“Apabila terdapat sisa waktu ujian, gunakanlah untuk mengerjakan soal yang belum terjawab di setiap jenis SKD untuk meningkatkan nilai,” tambah Lian.

 Baca Juga: Info Terbaru! Begini Cara Cek Nilai SKD Bagi Peserta CPNS 2021 Secara Online dan Download Sertifikat CAT BKN Setelah Selesai Ujian

***